Dark/Light Mode

Hadiri Perayaan May Day, Prabowo Diteriaki Presiden Oleh Buruh

Rabu, 1 Mei 2019 14:18 WIB
Capres 02 Prabowo Subianto menghadiri peringatan Hari Buruh di Tenis Indoor, Senayan, Jakarta, Rabu (1/5). (Foto: Antara)
Capres 02 Prabowo Subianto menghadiri peringatan Hari Buruh di Tenis Indoor, Senayan, Jakarta, Rabu (1/5). (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hadiri Perayaan May Day Di Senayan Prabowo Diteriaki Presiden Prabowo Subianto menghadiri peringatan hari buruh atau May Day yang digelar di Tennis Indoor Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (1/5/). Mengenakan kemeja krem dan peci hitam, Prabowo tiba di Tennis Indoor Senayan tepat pukul 12.00 WIB.

Baca juga : KSPI Ramaikan May Day Di Tennis Indoor Senayan

Di sana, dia disambut antusias ribuan buruh yang telah memadati ruangan. Ribuan massa buruh dari berbagai organisasi, di antaranya Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), meneriakkan “Prabowo Presiden” berkali-kali, sampai membuat gema ruangan.

Baca juga : Jokowi Janji Revisi PP Upah

”Siapa kita?,” tanya panitia acara. “Prabowo-Sandi, Prabowo-Sandi, Prabowo-Sandi,” jawab buruh kompak sembari mengacungkan dua jari membentuk pistol. “Prabowo Subianto?,” sambung pembawa acara. “Presiden Indonesia, Presiden Indonesia, Presiden Indonesia,” teriak buruh.

Baca juga : TKN Pertanyakan Data Kubu Prabowo

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan nyanyian ‘Halo Halo Bandung’ dan lagu mars KSPI. Turut hadir bersama Prabowo, Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon, Ketua KSPI Said Iqbal, dan Rizal Ramli. [OKT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.