Dark/Light Mode

Ambil Langkah Hukum, PT MSN Bantah Pasarkan Migor Curah Merek Promoo

Jumat, 1 April 2022 13:24 WIB
Polisi Cirebon grebek pemalsuan minyak goreng curah merek Promoo, Rabu (23.3)
Polisi Cirebon grebek pemalsuan minyak goreng curah merek Promoo, Rabu (23.3)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Mahakarya Sentra Nabati (MSN) selaku pemegang merek Promoo akan mengambil langkah hukum terkait pemalsuan minyak goreng (migor) curah merek Promoo. MSN memastikan tidak pernah menggunakan dan menjual minyak goreng (migor) kualitas curah dalam produknya.

Hal itu disampaikan perwakilan PT MSN, Nia Kurnia Dian terkait dugaan penggunaan kemasan merek Promoo oleh agen migor curah di Cirebon, Jawa Barat.  "PT MSN sebagai pengemas migor merek Promoo tidak pernah mengemas dan menjual migor dengan kualitas curah di pasaran," ujar Nia dalam keterangan tertulis kepada RM.ID, Jumat (1/4).

Baca juga : Kemenperin Minta Industri Pasok Migor Curah Buat Masyarakat-Usaha Mikro

Nia menegaskan, bahwa perusahaannya sudah terdaftar di Dirjen HAKI Kemenkum HAM sebagai pemegang migor dengan merek Promoo di Kawasan Industri Daan Mogot, Tangerang, Banten.  Selain itu, perusahaanya telah memiliki Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) Menengah sebagai repacker yang diterbitkan oleh Pemda DKI. "Kami (PT MSN) juga tidak pernah memiliki pabrik kemasan migor di wilayah Cirebon," tegas Nia. 

Nia pun menyatakan, bahwa pengemasan migor curah  yang ditemukan oleh Polres Cirebon merupakan tindakan pemalsuan atau penyalahgunaan merek yang merugikan PT MSN. Karena itu, perusahaan akan melakukan langkah hukum sesuai hukum perundang-undangan yang berlaku terkait dengan dugaan pemalsuan atau penyalahgunaan merek.

Baca juga : Komisi VI Dukung Subsidi Migor Curah Rp 14 Ribu Per Liter

Sebelumnya, Polres Kota Cirebon melakukan penggrebekan ke salah satu agen minyak goreng curah. Di tempat tersebut, ditemukan mesin kemas yang digunakan untuk mengemas minyak goreng dengan merek Promoo. [MFA]
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.