Dark/Light Mode

Relawan Nahan-nahan

PSI Ngebet Jualan Ganjar

Jumat, 21 Oktober 2022 08:00 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. (Foto: Facebook)
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. (Foto: Facebook)

 Sebelumnya 
Padahal di saat yang sama, rekomendasi Rakernas PDI Perjuangan menginstruksikan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menjalin ko­munikasi dengan mitra koalisi lainnya.

“Ganjar yang manut dan nri­mo, bisa lugas seperti itu, ada dua analisanya. Sudah direstui, atau sengaja memberi tekanan,”kata Agung kepada Rakyat Merdeka.

Baca juga : Satunya Kata Dan Perbuatan

Dia tak yakin Ganjar sudah dapat restu Mega. Sebab arahan Puan maju mewakili partai seb­agai capres semakin menguat di internal. Dari mulai DPP, Fraksi di DPR hingga pengurus daerah.

Karenanya, Ganjar perlu merespon situasi politik ini dengan baik. Ganjar kudu mulai terbuka dan mengapresiasi langsung partai-partai di luar PDIP yang mendeklarasikan dirinya sebagai capres. Ini akan menempatkan Ganjar bukan lagi semata kader PDI Perjuangan atau petugas partai, melainkan kader bangsa yang siap mengabdi untuk republik.

Baca juga : Pemilu Pakistan Dimenangkan Mantan PM Imran Khan

Apa tanggapan Banteng? Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto masih berusaha santai menanggapi pernyataan Ganjar. Hasto mengatakan, semua kader bila ditanya siap bila ditugaskan partai. Persis seperti yang dilontarkan Ganjar.

“Kalau ditanya begitu, untuk bangsa dan negara Pak Djarot, Bu Risma, Mbak Puan, siap buat bangsa dan negara. Ya semuanya harus menyatakan siap,” ujar Hasto di Sekolah Partai PDI Perjuangan, Jakarta, Rabu (19/10).

Baca juga : KSP Pastikan Agenda Pembangunan Tetap Jalan Di Tengah Krisis

Untuk itu, Hasto meminta, pernyataan Ganjar jangan dija­dikan gimmick politik. Sebab, hal itu hanya sikap wajar kader dalam berpartai. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.