Dark/Light Mode

Nama Moeldoko Ramaikan Musra XVI Yogyakarta

Minggu, 29 Januari 2023 23:34 WIB
Sejumlah relawan Moeldoko membentangkan spanduk dukungan di
Musyawarah Rakyat (Musra) XVI Relawan Jokowi telah digelar di Sleman City Hall, Sleman, Yogyakarta, Minggu (29/1). (Foto: Istimewa)
Sejumlah relawan Moeldoko membentangkan spanduk dukungan di Musyawarah Rakyat (Musra) XVI Relawan Jokowi telah digelar di Sleman City Hall, Sleman, Yogyakarta, Minggu (29/1). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Musyawarah Rakyat (Musra) XVI Relawan Jokowi telah digelar di Sleman City Hall, Sleman, Yogyakarta, Minggu (29/1). Musra yang jadi ajang pencarian capres-cawapres harapan rakyat dihadiri ribuan relawan Jokowi dari berbagai daerah DIY.

Berdasarkan pantauan, relawan Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko hadir meramaikan arena. Mereka membawa spanduk dan poster sembari meneriakkan dukungan kepada Moeldoko.

Antonius, relawan Moeldoko yang juga Sekerataris Informasi Kedaruratan Dan Kecelakan Jogjakarta (IKKJ) menyatakan, sosok Moeldoko terbukti peduli pada para petani.

Baca juga : Nama Mahfud MD Berkibar Di Musra XVI Yogyakarta

Salah satu kepedulian Moeldoko yakni soal pupuk yang menjadi kebutuhan utama para petani.

"Saya mendukung Pak Moeldoko maju dalam Pilpres karena bagi saya Pak Moeldoko peduli dengan petani. Apalagi terkait dengan pupuk sehingga ketahanan pangan yang sekarang digalakkan pemerintah wajib kita dukung agar kesejahteraan masyarakat bisa tercapai," ujar Antonius.

Relawan lain, Udo Firman dari GK Bikers Yogyakarta menyatakan, Moeldoko merupakan figur sukses di pemerintahan maupun di militer.

Baca juga : Ribuan Masyarakat Padati SCH Sleman, Musra XVI Yogyakarta Meriah

"Beliau (Moeldoko) seorang Jenderal yang luar biasa bagi kami. Beliau sukses menjadi menteri selama kepemimpinan Pak Jokowi," terang Udo.

Udo mengemukakan alasan memilih Moeldoko. Dia menerangkan, Moeldoko berwibawa dan berpengalaman. Moeldoko dinilai sosok yang tepat melanjutkan kepemimpinan Presiden Jokowi.

"Pak Moeldoko berwibawa. Pemerintahan Pak Jokowi yang sudah berhasil, sia-sia kalau tidak diteruskan. Jadi harus di tangan orang yang benar, yaitu Pak Moeldoko," yakin Udo. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.