Dark/Light Mode

Setelah Panen Kritik Lewat Apron

Sri Mul Kini Pilih Lewat Jalur Biasa

Selasa, 18 April 2023 08:00 WIB
Menteri Keuangan Sri Mulyani berbincang dengan penumpang saat tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (16/4), usai menghadiri IMF World Bank Meeting. Sri Mulyani memastikan layanan Bea Cukai baik dan lancar. (Foto: Twitter).
Menteri Keuangan Sri Mulyani berbincang dengan penumpang saat tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (16/4), usai menghadiri IMF World Bank Meeting. Sri Mulyani memastikan layanan Bea Cukai baik dan lancar. (Foto: Twitter).

RM.id  Rakyat Merdeka - Ada pemandangan berbeda saat Menteri Keuangan Sri Mulyani tiba di Bandara Soekarno-Hatta, usai melakukan kunjungan kerja ke Amerika Serikat (AS). Setiba di bandara, eks Direktur Pelaksana Bank Dunia itu tak lewat jalur VVIP yang sudah disediakan untuk pejabat. Sri Mul lebih memilih jalur biasa bersama penumpang lain. Sebelumnya, Sri Mul mendapat kritik dari netizen karena naik Alphard di apron bandara.

Kabar Sri Mul memilih lewat jalur biasa itu disampaikan oleh Staf Khusus Menkeu, Yustinus Prastowo di akun Twitter miliknya, Minggu malam. Yustinus mengaku, datang ke Bandara Soekarno Hatta untuk menjemput Sri Mulyani usai menghadiri rangkaian IMF-World Bank Spring Meetings 2023 di AS.

“Bu Menkeu memilih jalur bersama penumpang lain,” tulis Prastowo, di akun @prastow.

Prastowo menjelaskan, alasan Sri Mul keluar bandara lewat jalur penumpang biasa adalah untuk mengecek semua tahapan pelayanan Bea Cukai dan semuanya berjalan baik dan lancar jelang hari raya Lebaran Idul Fitri 2023.

Baca juga : SIM Keliling Tangerang Kota 1 April, Hadir Di City Mall Pasar Baru

Alhamdulilah testimoni para pekerja migran yang pulang dari Arab Saudi, Kuwait, Korea, dan Jepang, semua dilayani dengan baik. Terima kasih untuk dukungan dan kerja sama seluruh pihak. “Semoga bea Cukai makin baik,” tulis Prastowo.

Yustinus kemudian mengunggah foto-foto saat Sri Mul menyapa penumpang yang tiba serta mengecek tahapan pelayanan Bea Cukai.

Prastowo menjelaskan, sejak satu pekan lalu, Sri Mul meninjau langsung pengecekan kesiapan dan memastikan perbaikan-perbaikan dilakukan di bandara. Dirinya juga disebut langsung memberikan arahan terkait beberapa hal yang masih perlu ditingkatkan oleh pihak Bea Cukai.

“Kami bersyukur banyak perbaikan yang dirasakan para penumpang. Kita jaga, pertahankan, dan tingkatkan,” ujarnya.

Baca juga : Sehari Setelah Disentil Dewas, KPK Langsung Gaspol

Sri Mul yang memilih lewat jalur pekerja migran atau TKI itu juga diunggah di qkun Instagram miliknya, kemarin. “Kali ini, saya memilih untuk melihat proses pelayanan Bea Cukai,” kata Sri Mul di akun @smindrawati.

Ia ingin memastikan, seluruh pelayanan dijalankan secara profesional dan lancar.Mulai dari pengisian Electronic Customs Declaration (ECD, yang bisa dilakukan secara daring hingga proses registrasi IMEI. Pada kesempatan itu dirinya sempat berbincang dengan beberapa penumpang. Beberapa adalah pekerja migran yang baru saja tiba di Tanah Air dalam rangka Lebaran. Mulai dari Jepang, Korea, Arab Saudi, hingga Kuwait.

“Mereka semua memberikan testimoni yang sama dilayani dengan baik dan profesional oleh Bea Cukai. Senang sekali melihat wajah sumringah para pahlawan devisa negara ini,” tulis Sri Mul.

Kabar Sri Mul lewat jalur biasa ini mendapat perhatian dari warganet. Maklum, sebelumnya, Sri Mul sempat menjadi bulan-bulanan warganet karena didapati langsung menaiki mobil Toyota Alphard sampai ke apron Bandara Soekarno-Hatta usai turun dari pesawat. Padahal apron bandara termasuk kawasan steril.

Baca juga : Andi Gani Pastikan Jokowi Hadir Di Puncak Musra

Pemilik akun @susbudhi mengatakan, mestinya Sri Mul sejak awal lewat jalur bersama penumpang biar ngerti kondisi di lapangan. “Harus kayak begitu,” ujarnya. Senada disampaikan akun @hastosuprayogo. “Kapok dirujak netizen kaya kemaren ya, Mas?” timpalnya.

Prastowo mengatakan jalur VVIP memang standar yang disediakan. Tujuannya untuk mengantisipasi agenda selanjutnya yang cukup padat. “Sudah lazim kok,” ujarnya. Ia juga menepis tudingan kalau Sri Mul memilih jalur biasa karena dirujak netizen. “Tak ada yang dilanggar. Ini kan sekalian memastikan pelayanan jelang Lebaran sudah disiapkan dengan baik,” tutupnya. â– 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.