Dark/Light Mode

Pengamat: Gagasan Jokowisme Beririsan Dengan Kedekatan Gibran Dan PSI

Rabu, 17 Mei 2023 11:16 WIB
Logo PSI. (Foto: Ist)
Logo PSI. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka terlihat hadir di KPU Kota Solo saat pendaftaran bakal calon anggota legislatif Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Solo, pada Jumat (12/5). Analis Politik Universitas Padjadjaran Ujang Komarudin menilai, kehadiran Gibran itu berkaitan dengan gagasan Jokowisme yang dibuat PSI.

Gagasan Jokowisme diunggah PSI di akun instagram mereka pada Jumat (12/5), dengan keterangan bahwa Jokowisme adalah sebuah paham progresivitas Indonesia menuju sebuah negara bangsa yang maju, berkeadilan, dan berdaulat dalam makna yang sesungguhnya.

Baca juga : Cegah Kebocoran Data Pribadi Dengan Tingkatkan Literasi Digital

"jadi saya melihatnya kalau Gibran belakangan dekat dengan PSI ya mungkin karena singgungan dari Jokowisme itu, ya bagaimanapun soal Jokowisme itu kan di gaungkan PSI, juga agar Gibran merapat seperti itu," kata Analis Politik Universitas Al-Azhar Ujang Komarudin saat dihubungi.

Menurut Ujang, sandaran partai pimpinan Giring Nidji itu memang terletak kepada Jokowi. Sehingga, hal yang wajar apabila gagasan Jokowisme beririsan dengan Gibran.

Baca juga : Kembali Normal, Layanan Transaksi BSI Dengan Kementerian Keuangan

"Dan dimana seandainya Gibran dekat dengan PSI pun ya hal yang biasa saja, karena ya ibaratnya walaupun Gibran kader PDIP ya bisa main di banyak partai juga, bisa dekat dengan banyak partai juga," ucapnya.

Ujang menambahkan, Gibran adalah politisi muda. Sejalan dengan itu, maka menjadi lumrah bila Gibran berkawan dengan PSI yang didominasi anak muda.

Baca juga : Sepakat Dengan Jokowi Soal Capres Cerdas dan Berani, Yusril: Hukum Kita Berantakan

"Karena ingin dekat saja, ingin berkawan saja dengan PSI itu, bisa jadi ada irisannya dengan Jokowisme itu," tandas Ujang.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :