Dark/Light Mode

Jalan Kaki Saat Inspeksi Di HUT Bhayangkara, Jokowi: Saya Masih Kuat

Sabtu, 1 Juli 2023 19:18 WIB
Presiden Jokowi, berjalan di atas karpet merah saat melakukan inspeksi dalam peringatan Hari Ulang Tahun HUT ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Sabtu (1/7). (Foto: YouTube)
Presiden Jokowi, berjalan di atas karpet merah saat melakukan inspeksi dalam peringatan Hari Ulang Tahun HUT ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Sabtu (1/7). (Foto: YouTube)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ada yang tak biasa, dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Sabtu (1/7). Begitu kata Presiden Jokowi, di penghujung pidatonya dalam acara tersebut.

"Memang tidak biasa. Dalam pemeriksaan pasukan, biasanya naik mobil. Tapi tadi, pemeriksaan dilakukan dengan berjalan," ungkap Jokowi.

Saat melakukan inspeksi, Jokowi berjalan di atas karpet merah, di depan peserta upacara. Dengan jarak yang cukup jauh.

Baca juga : Jelang HUT Ke-77 Bhayangkara, Kapolri Dan Jajaran Ziarah Ke TMP Kalibata

Didampingi ajudan, Presiden ke-7 RI itu melambaikan tangan kepada peserta upacara, dan masyarakat yang duduk di bangku penonton.

"Memang cukup jauh, tapi saya masih kuat. Karena saya tahu, rumput Stadion Gelora Bung Karno ini tidak boleh rusak. Jadi kalau pakai mobil, rumputnya pasti rusak. Ini sudah betul," ujar Jokowi.

Di momen HUT ke-77 Bhayangkara, Jokowi mengingatkan, tantangan Polri ke depan memang semakin berat. Tidak semakin ringan.

Baca juga : Pelayanan Haji Masih Banyak Kekurangan

Masalah keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) harus dikawal ketat, penanganan isu-isu harus dikawal cepat, program prioritas nasional dan pembangunan Ibu Kota Nusantara harus dikawal secara serius.

Selain itu, kualitas layanan harus ditingkatkan. Kejahatan dengan teknologi canggih, juga harus diantisipasi.

"Semua ini butuh kesigapan dan kecepatan, butuh penguasaan teknologi dan inovasi, butuh komunikasi publik yang baik," ujar Jokowi mewanti-wanti. 

Baca juga : Jokowi Kaget Harga Ayam Mahal Banget

 

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.