Dark/Light Mode

Benny Rhamdani Garansi 1000 Persen Seleksi PPPK BP2MI Tidak Ada Permainan

Selasa, 3 Oktober 2023 15:56 WIB
konferensi pers terkait Hasil Seleksi Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2022 dan Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2023 di kantor BP2MI Pusat, Jakarta, Selasa (3/10). (Foto: Ist)
konferensi pers terkait Hasil Seleksi Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2022 dan Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2023 di kantor BP2MI Pusat, Jakarta, Selasa (3/10). (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani memastikan hasil seleksi Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dilakukan sesuai prosedur dan tidak ada permainan di dalamnya.

Hal ini disampaikan Benny pada konferensi pers terkait 'Hasil Seleksi Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2022 dan Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2023' di kantor BP2MI Pusat, Jakarta, Selasa (3/10).

Benny mengatakan isu yang berkaitan dengan penerimaan ASN dan PPPK di kementerian/ lembaga selalu tidak lepas dari isu miring, dimana seolah-olah ada proses dan cara yang tidak benar, ada titipan atau permainan pihak tertentu. Namun ia memastikan hal itu tidak terjadi di BP2MI.

"Saya ingin memberikan garansi 1000 persen itu tidak terjadi di BP2MI, sehingga apa yang kami lakukan hari ini pertanggungjawaban publik dalam bentuk keterbukaan dan transparansi dalam proses penerimaan PPPK dan pengadaan PPPK," kata Benny. 

Benny mengatakan BP2MI Tahun 2022 telah diselenggarakan sejak 20 Desember 2022, dengan jumlah formasi yang dibuka adalah sebanyak 50 formasi. 

Baca juga : KPK Kirim Tim Ke Amerika

Seleksi ini dilakukan secara terbuka bagi seluruh Warga Negara Indonesia yang memenuhi persyaratan sebagaimana telah ditentukan melalui peraturan perundang – undangan yang berlaku.

Berdasarkan setiap tahapan seleksi, diperoleh hasil sebanyak 121 Pelamar Lulus dan 84 Pelamar Tidak Lulus Seleksi Administrasi.

Sebanyak 65 Pelamar Memenuhi Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Manajerial, Sosiokultural dan Teknis.

"Hasilnya, 30 Pelamar yang menduduki peringkat terbaik dinyatakan Lulus Seleksi Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2022  dan telah dilantik sebagai PPPK BP2MI pada tanggal 27 Juni 2023," kata Benny.

Pada tanggal 2 Agustus 2023, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mengeluarkan Kebijakan berupa Keputusan Menteri PANRB Nomor 571 Tahun 2023 Tentang Optimalisasi Pengisian Kebutuhan Jabatan Fungsional Teknis Pada Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Tahun Anggaran 2022.

Baca juga : Gelar Rakernas, Peradi-SAI Bahas Tindak Pidana Pemilu Dan Hoaks

Kebijakan dimaksud memberikan peluang bagi Eks THK-II dan Non ASN di Lingkungan BP2MI yang memenuhi ketentuan untuk mengisi Jabatan yang masih belum terisi kebutuhannya dalam Seleksi Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2022, yaitu sebanyak 20 Formasi.

Benny menyebut bahwa BP2MI kemudian mengusulkan sebanyak 44 Pelamar kepada Badan Kepegawaian Negara (BKN) Selaku Panitia Nasional untuk dilakukan pengolahan dan pemeringkatan nilai. 

Pelamar dimaksud adalah pelamar yang memenuhi ketentuan dan seluruhnya merupakan Peserta Non ASN BP2MI.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyampaikan hasil pengolahan nilai berupa 13 Pelamar berperingkat terbaik pada formasinya yang dinyatakan LULUS untuk mengisi jabatan yang masih tersedia, sementara itu sebanyak 7 Formasi tidak dapat diisi karena tidak ada yang melamar pada formasi dimaksud;

Pada tanggal 05 September 2023, BP2MI telah mengumumkan 13 Pelamar yang lulus, namun kemudian terdapat 1 Pelamar pada jabatan Terampil-Pranata Komputer yang mengundurkan diri dan telah berproses di BKN. 

Baca juga : Jelang Lawan Persija, Singo Edan Masih Belum Ketemu Pola Permainan

"Saat ini BP2MI masih menunggu pelamar pengganti untuk mengisi formasi dimaksud," ujarnya.

Keseluruhan pelamar yang lulus seleksi melalui Optimalisasi Pengisian Kebutuhan Jabatan Fungsional Teknis PPPK BP2MI Tahun 2022, akan segera dilantik setelah memperoleh Nomor Induk dari BKN. 

Benny mengatakan BP2MI kembali membuka kesempatan bagi Warga Negara Indonesia yang memenuhi persyaratan untuk turut serta dalam Seleksi Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2023;

Alokasi formasi Seleksi Pengadaan PPPK BP2MI Tahun 2023 adalah sejumlah 277  dengan rincian: Formasi Khusus dengan jumlah 221 Formasi.

"Formasi ini hanya dapat diisi oleh Pegawai (Tenaga Non ASN) BP2MI yang saat mendaftar dan memiliki pengalaman kerja paling sedikit 2 tahun secara terus-menerus di BP2MI," ujarnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.