Dark/Light Mode

Ribuan Buruh KSBSI Di Sumut Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud

Minggu, 24 Desember 2023 22:05 WIB
Deklarasi buruh KSBSI ini digelar di Hotel Horison Pematang Siantar, Sumut, Sabtu (23/12/2023). Foto: Istimewa
Deklarasi buruh KSBSI ini digelar di Hotel Horison Pematang Siantar, Sumut, Sabtu (23/12/2023). Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Ribuan buruh di Sumatera Utara (Sumut) yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) mendeklarasikan dukungannya untuk pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam Pilpres 2024. Deklarasi buruh KSBSI ini digelar di Hotel Horison Pematang Siantar, Sumut, Sabtu (23/12/2023).

Sejak awal ribuan buruh kompak meneriakan yel yel dan semangat mendukung pasangan nomor urut 3 tersebut.

Acara deklarasi diawali dengan tampilan tarian tradisional Batak Toba Presiden KSBSI Elly Rosita Silaban memimpin langsung deklarasi dukungan ribuan buruh Sumut yang Tergabung dalam Organ Relawan Solidaritas Buruh Indonesia.

"Ganjar-Mahfud, Indonesia Jaya, Ganjar-Mahfud, Indonesia Sejahtera, Ganjar Mahfud, menang-menang-menang, yes sambil diiringi tepuk tangan dan lambang 3 jari," ucapnya.

Elly mengatakan, alasan buruh KSBSI menjatuhkan dukungannya untuk Ganjar-Mahfud karena mau mendengar suara dan aspirasi para buruh.

Baca juga : Ittihad Muballighin wal Muballighot Jakarta Dukung Ganjar-Mahfud

"Kami meyakini pasangan Capres-Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mau dan mampu mewujudkan reformasi politik hukum ketenagakerjaan di Indonesia yang menyejahterakan buruh tanpa korupsi, kolusi, dan nepotisme," tegas Elly dalam keterangannya, Minggu (24/12/2023).

Menurut Elly, Ganjar Pranowo adalah sosok yang sederhana dari keluarga biasa. Berpengalaman menjadi anggota DPR, Gubernur Jawa Tengah, cerdas, inovatif dan sangat disenangi oleh masyarakat luas.

Selain itu, bersih dari isu negatif dan layak menjadi pemimpin bangsa dan berbeda dengan capres-cawapres lainnya.

"Bersyukur Mahfud MD adalah seorang cendekiawan, akademisi dan berpengalaman di Pemerintahan. Pernah jadi Ketua Mahkamah Konstitusi dan orang yang bersih selama menjabat," ungkapnya.

Elly menilai, pasangan Ganjar-Mahfud adalah tokoh Indonesia yang dinanti-nanti masyarakat menjadi pemimpin bangsa untuk periode ke depan.

Baca juga : BAGAMA Jabar Siap Menangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024

Alasan lainnya, kata Elly, respon Ganjar atas pembahasan Omnibus Law klaster keternagakerjaan cukup baik. Ganjar mengaku siap berdiskusi dengan stakeholder maupun serikat pekerja.

"Kita juga meyakini bahwa Indonesia akan lebih baik lagi bila di pimpin oleh orang seperti Ganjar-Mahfud," jelasnya.

Elly sangat yakin pasangan Ganjar-Mahfud MD akan membawa perubahan lebih baik untuk kesejahteraan buruh Indonesia. Elly memastikan akan berjuang all out mendukung Ganjar-Mahfud.

Karena, jutaan pekerja di Indonesia harus diperjuangkan hak-haknya. Ketua Umum FTA SBSI Solidaritas Ramlan mengaku tancap gas bergerak ke wilayah industri di Sumut untuk melakukan sosialisasi pasangan Ganjar-Mahfud.

"Kami yakin para buruh di Sumut beserta keluarganya sepakat mendukung pasangan Ganjar-Mahfud dalam Pilpres 2024," tegasnya.

Baca juga : Ribuan Milenial Gen Z Di Banten Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud Di Pilpres 2024

Seperti diketahui, KSBSI merupakan salah satu konfederasi buruh terbesar di Indonesia. Mereka memiliki jutaan anggota buruh yang tersebar di seluruh Tanah Air.

Kini dua kekuatan besar buruh telah bergabung mendukung Ganjar-Mahfud. 2 Presiden konfederasi buruh yaitu Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea dan Presiden KSBSI Elly Rosita Silaban. Keduanya mengaku akan berjuang all out mendukung Ganjar-Mahfud MD.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.