Dark/Light Mode

Yunus Razak: Ganjar-Mahfud Wujudkan Generasi Emas 2045

Minggu, 7 Januari 2024 09:47 WIB
Forum Betawi Rempug (FBR) dan Ikatan Keluarga Madura (Ikama) deklarasi dukungan terhadap duet Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pilpres 2024, Sabtu (6/1/2024). Foto: Istimewa
Forum Betawi Rempug (FBR) dan Ikatan Keluarga Madura (Ikama) deklarasi dukungan terhadap duet Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pilpres 2024, Sabtu (6/1/2024). Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Yunus Razak menyambut baik dukungan Forum Betawi Rempug (FBR) dan Ikatan Keluarga Madura (Ikama) terhadap duet Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pilpres 2024. Dukungan ini, mempercepat proses pemenangan paslon 03. 

"Bersama Ganjar-Mahfud kita ingin pastikan arah terwujudnya generasi emas pada Tahun 2045," ujar Yunus kepada RM.id, Sabut (6/1/2024).

Ketua DPP Bidang Pemenangan Pemilu PPP ini meyakini, generasi emas akan tercipta di Tahun 2045. Bonus demografi alias surplus generasi muda di Indonesia, diyakini semakin produktif ketika bangsa ini dipimpin oleh Ganjar-Mahfud di kontestasi Pilpres 2024.

Baca juga : Ganjar-Mahfud Akan Jadikan Indonesia Lumbung Pangan Dunia

Menurutnya, sejumlah program baik bakal diterapkan untuk menciptakan generasi muda yang berkualitas. Misalnya, program satu sarjana untuk keluarga miskin.

Nantinya, setiap warga miskin bisa menyekolahkan anaknya hingga meraih gelar strata satu. Sekaligus, Ganjar-Mahfud juga dipastikan melengkapi pembangunan yang sudah dijalankan dengan baik oleh Pemerintahan Jokowi.

Misalnya, dengan program Kartu Sakti, hanya dengan nomor induk kependudukan (NIK), semua fasilitas Pemerintahan, dapat diakses.

Baca juga : Ulama Rembang Doakan Ganjar-Mahfud Menangi Pilpres 2024

"Melanjutkan pembangunan yang sudah berjalan baik dan menjadikan generaei millenial dan Gen Z sebagai prioritas pembangunan SDM yang tangguh dan berdampak bagi kesejahteraan masyarakat," pungkas Caleg DPR-RI Dapil DKI Jakarta I ini.

Diketahui, FBR dan Ikama mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024, di Pulogebang, Jakarta, Sabtu (6/1/2024).

Ketua Umum FBR Luthfi Hakim mengatakan, pihaknya memilih mendukung Ganjar-Mahfud karena menolak praktik politik identitas dan politik dinasti. FBR dan Ikama juga percaya bahwa Ganjar-Mahfud dapat memimpin Indonesia untuk menjadi lebih baik.

Baca juga : Isu Hapus Bansos Jika Ganjar-Mahfud Menang Pilpres Fitnah Lucu

"Harapan kita titipkan kepada Bapak Ganjar dan Bapak Mahfud untuk memimpin Indonesia ke depan agar menjadi lebih baik sederhananya karena kita tidak ingin ada politik identitas yang berlebihan dan politik dinasti yang kronis," kata Luthfi.

Dia pun meminta kepada keluarga besar FBR dan Ikama untuk kompak mencoblos Ganjar-Mahfud pada hari pemungutan suara, 14 Februari 2024.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.