Dark/Light Mode

Pesan Wamenag ke Petugas Haji: Harus Semakin Ramah Lansia

Rabu, 20 Maret 2024 08:07 WIB
Wamenag Saiful Rahmat Dasuki (Foto: Dok. Kemenag)
Wamenag Saiful Rahmat Dasuki (Foto: Dok. Kemenag)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Menteri Agama (Wamenag), Saiful Rahmat Dasuki, berpesan kepada seluruh Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) tahun 1445 H/2024 M untuk semakin ramah terhadap jemaah lanjut usia (lansia).

"Saya berpesan kepada seluruh petugas dan panitia PPIH untuk meningkatkan pelayanan haji terkhusus lansia. Hal ini sesuai pesan Presiden Joko Widodo agar pelaksanaan haji tahun ini ramah lansia," ujar Saiful, saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) PPIH Arab Saudi Tahun 1445 H/2024 M, di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Selasa malam (19/3/2024).

Turut hadir dalam pembukaan Bimtek ini antara lain Plt Sekjen Kementerian Agama (Kemenag) Abu Rokhmad, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Hilman Latief, Direktur Bina Haji Kemenag Arsad Hidayat, Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Saiful Mujab, Ketua Komisi VIII DPR Ashabul Kahfi, serta Juru Bicara Kementerian Agama Anna Hasbie.

Baca juga : Kemenag Gelar Bimtek Petugas Haji dengan Pola Baru, Diikuti 900 Peserta

Saiful menerangkan, pada penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024, jumlah jemaah haji lansia mencapai 45 ribu orang. Sedangkan seluruh petugas haji berjumlah 4.300 orang. Artinya, satu petugas melayani 11 lansia.

Dia memahami, tugas ini tidak mudah. "Dibutuhkan kesabaran," imbuhnya.

Karena itu, dia meminta para calon PPIH untuk mengikuti Bimtek secara serius. Dengan begitu, para calon PPIH dapat menyerap ilmu yang baik dan bisa menjalankan tugas dengan baik.

Baca juga : Cuaca Ekstrem, PLN Siagakan Petugas Jaga Kelistrikan Andal Selama Ramadan

Dalam Bimtek, ada 890 calon PPIH ikut serta. Bimtek digelar selama 10 hari, dari 19 sampai 28 Maret 2024.

Dalam laporannya, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Hilman Latief mengatakan, tahun ini ada 30 ribu orang yang mendaftar menjadi petugas. Dari jumlah itu, yang terpilih sekitar 4.300 orang.

Untuk peserta Bimtek, Latief meminta mengikuti secara sungguh-sungguh, sehingga bisa memahami tugas dan fungsi (tusi) masing-masing. Dia pun berkelakar, yang tidak mengikuti Bimtek dengan baik, tugasnya akan dipindahkan ke Petugas Embarkasih.

Baca juga : Satupena Bawa Pesan Profetik Lewat Tadarrus Puisi Ramadan

"Mimpinya ke Arab Saudi. Kalau kurang perform, dipindahkan ke Embarkasi," katanya.

Calon PPIH yang mengikuti Bimtek ini terbagi dalam dalam 13 tusi layanan, yang meliputi Leadership dan Managerial, Konsultan Ibadah dan Pembimbing Haji, Pelayanan Jemaah Lansia dan Disabilitas, PKP3JH, Akomodasi, Konsumsi, Transportasi, Kedatangan dan Keberangkatan, Perlindungan Jemaah, SISKOHAT, Pengawasan Haji Khusus, dan Media Center Haji (MCH).

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.