Dark/Light Mode

Atasi Dampak Covid, JK Imbau Umat Islam Bayar Zakat Lebih Awal

Minggu, 10 Mei 2020 18:39 WIB
Ketua Dewan Masjid Indonesia, Jusuf Kalla (Foto: Istimewa)
Ketua Dewan Masjid Indonesia, Jusuf Kalla (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Hal ini antara lain didukung oleh upaya antisipasi para pengurus DMI.

"Kita semua bersyukur. Berkat inisiasi dari Ketua Umum dan peran semua pengurus masjid, sampai hari ini tidak ada laporan yang menyatakan masjid sebagai pusat penularan. Memang ada cluster jamaah tabligh. Tapi, itu kejadiannya bukan di masjid," ungkap Syafruddin.

Baca juga : Ada Atau Tidak Covid-19, Kemenkumham Tetap Bebaskan 69 Ribu Napi

Mantan Wakapolri ini meminta kepada segenap pengurus DMI wilayah, agar memperhatikan para pengajar di sejumlah Taman Pendidikan Alqur'an yang terimbas Covid, dan belum mendapat bantuan pemerintah. Syafruddin bilang, jumlahnya mencapai 100 ribu.

"Untuk menjadi perhatian kepada segenap pengurus wilyah, kami dapat laporan ada 100 ribu para guru dan ustadz di sejumlah TPA dan TPQ, yang belum menerima bantuan pemerintah baik itu BLT maupun sembako. Saya harap, para pengurus bisa melacak keberadaan mereka dan memberikan bantuan," tegas Syafruddin.

Baca juga : Putus Rantai Penyebaran Covid-19, BIN Jemput Bola Gelar Rapid Test Pakai Mobile Laboratory

Peringatan Nuzulul Qur'an (turunnya Alqur'an) selalu diperingati umat islam setiap tanggal 17 Ramadhan. Pada tahun ini, Nuzulul Qur'an jatuh pada tanggal 10 Mei 2020. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.