Dark/Light Mode

Pasang Gambar Si Giant, Ngetwit `Nggak Bisa Kerja, Doyannya Ribut`

Kayak Kurang Kerjaan, Fadjroel Nyindir Siapa

Senin, 14 September 2020 06:13 WIB
Jubir Presiden, Fadjroel Rachman (Foto: Istimewa)
Jubir Presiden, Fadjroel Rachman (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Di saat jagat twitter rame ngomongin PSBB Jakarta dikembalikan ke PSBB awal oleh Gubernur Anies Baswedan, Jubir Presiden, Fadjroel Rachman, ikut jadi sorotan dan jadi perbincangan. Pemicunya, kemarin, Fadjroel mengunggah gambar sosok Giant, salah satu tokoh film kartun Doraemon, di akun Twitternya, @fadjroeL. Gambar si Giant yang dipasang Fadjroel ini memakai baju merah dengan kelir putih di tengahnya. Mulut Si Giant sedang mangap, matanya melotot dengan dua tangan mengepal. 

Lalu, Fadjroel menulis kalimat begini di atas gambar Si Giant: “Memang susah sih ini orang, enggak bisa kerja, maunya ribut aja...." Fadjroel tak menyebut nama siapa yang dia maksud orang "yang enggak bisa kerja, maunya ribut saja," itu. 

Warganet heran dan bertanya-tanya, Fadjroel lagi nyindir siapa ya? Apa ada hubungannya dengan Anies yang memberlakukan PSBB lagi? Lainnya, ada warganet yang mempersoalkan, kok Fadjroel sempet-sempetnya mengunggah yang beginian. "Sebagai Jubir Presiden, kok kayak gak ada kerjaan saja."

Hingga pukul 10 malam tadi, unggahan Fadjroel ini sudah di-retweet 2,1 ribu, dikomentari 2,2 ribu orang, dan disukai 3,3 ribu orang. Setelah unggahan Fadjroel ini, kata Doraemon nangkring di jajaran trending topik. Ada 10,6 ribu cuitan yang menyematkan nama robot kucing ini. Rata-rata, cuitan dengan kata Doraemon menyinggung cuitan Fadjroel. Kata Giant juga ikut trending. Dicuitkan hingga 63,3 ribu kali.

Baca juga : Ingat, Bukan Pasukan Khusus BIN, Intelsus Rajawali Itu Taruna STIN

Apa maksud Fadjroel mencuit demikian? Fadjroel belum memberi jawaban. Berkali-kali, Rakyat Merdeka mencoba meneleponnya, tapi tidak diangkat. Pesan WhatsApp yang dikirimkan juga, tidak direspons.

Banyak warganet memprotes cuitan Fadjroel itu. Akun @ainunnajib, inisiator KawalCOVID19.id, salah satunya. "Mas @fadjroeL njenengan itu juru bicara Presiden. Twit seperti ini apakah mewakili Presiden?" tanya dia. 

Mantan Sekjen Partai Demokrat, Hinca Pandjaitan juga mengkritik cuitan Fadjroel tersebut. "Wajar saja pola komunikasi Istana tidak baik. Jubir beralih fungsi menjadi tukang sindir," kicaunya, lewat akun @hincapandjaitan. 

Baca juga : Nurhadi Lihai Umpetin Aset, KPK Kerepotan Melacaknya

"Bapak Jubir Presiden kok begini banget nge-tweet nya, jatohnya adu domba pak, komunikasikan dulu secara baik bukan nge-tweet gini, tapi dr dulu emang keliatan Bapak gak smart sih, jd wajar lah cara berkomunikasinya ancur gini," sahut @HettyPraba.

Ada juga yang menganggap cuitan Fadjroel ini bikin suasana jadi ramai. "Lumayan lah, twitternya jadi rame, biasanya sepi," kicau @notaslimboy, salah seorang komika. Akun @DonAdam68, menyindir balik Fadjroel. "Kek kau bisa kerja aja. Adhi Karya nyungsep jaman kau..!!!" sentilnya.

Sedangkan akun @Mahadewi68 mencoba menebak-nebak sosok yang disindir Fadjroel. "Saya tahu Pak, Si Abas kan. Jagonya Menata kata, tidak Tata Negara... #PenangananCovidDKITerburuk," tulisnya. "Nggak bisa kerja tapi bac** dan wacana selangit yaak??" sahut @BorneoWolf, yang pro dengan cuitan Fadjroel. 
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.