Dark/Light Mode

42.006 Spesimen Diuji Dari 29.376 Orang

Kasus Positif Nambah 5.489, Positivity Rate 18,69 Persen

Senin, 14 Desember 2020 14:26 WIB
42.006 Spesimen Diuji Dari 29.376 Orang Kasus Positif Nambah 5.489, Positivity Rate 18,69 Persen

RM.id  Rakyat Merdeka - Kenaikan jumlah kasus positif Covid-19 di Tanah Air pada hari ini, Senin (14/12), dilaporkan berjumlah 5.489. Angka ini mengerek total kasus terkonfirmasi menjadi 623.309.

Jumlah kasus harian sebanyak 5.489 itu, diperoleh dari hasil swab test PCR terhadap 42.006 spesimen, yang diperoleh dari 29.376 orang.

Baca juga : Kasus Positif Nambah 6.198, Totalnya Jadi 617.820

Hingga saat ini, pemerintah telah melakukan uji PCR terhadap 6.424.385 spesimen, yang diambil dari 4.308.544 orang.

Tingkat positivity rate saat ini, ada di angka 18,69 persen. Angka ini nyaris 4 kali lipat batas aman yang ditetapkan Badan Kesehatan Dunia (WHO), yang hanya mematok angka maksimal 5 persen.

Baca juga : Nambah 6.388, Total Kasus Positif Kini 611.631

Positivity rate yang merupakan persentase dari pasien yang memiliki hasil tes positif Covid, dihitung dengan cara membagi jumlah total kasus positif dengan jumlah tes yang dilakukan.

Dari total kasus terkonfirmasi, tercatat 93.396 kasus aktif atau pasien dalam perawatan. Jumlah ini bertambah 231 kasus dibanding data kemarin, dengan persentase mencapai angka 15 persen.

Baca juga : Naik Terus, Kasus Positif Sudah Di Atas 600 Ribu

Untuk kasus suspek, jumlahnya pada hari ini mencapai angka 64.067. Bertambah 469 kasus, dibanding data kemarin.

Kasus suspek merupakan pengganti istilah orang dalam pengawasan (ODP) dan pasien dalamu pengawasan (PDP).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.