Dark/Light Mode

KMP Yunice Tenggelam Di Perairan Bali, Kemenhub : 44 Penumpang Berhasil Diselamatkan

Selasa, 29 Juni 2021 22:18 WIB
Kapal tenggelam. (Ilustrasi Antara)
Kapal tenggelam. (Ilustrasi Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan bahwa pada Selasa (29/6) pukul 19.06 WITA telah terjadi musibah tenggelamnya KMP Yunice di perairan Pelabuhan Gilimanuk, Bali.

Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati dalam keterangannya menyampaikan duka mendalam atas kejadian tersebut.

Baca juga : Kemenhub Instruksikan Tes Acak Terus Dilanjutkan

"Kami menyampaikan duka cita yang mendalam atas kejadian yang menimpa KMP. Yunice dengan rute Ketapang-Gilimanuk malam hari ini, sekitar pukul 19.06 WITA. Pihak kami langsung berkoordinasi dengan pihak Basarnas dan KNKT untuk melakukan evakuasi di lokasi kejadian," kata Adita dalam keterangan tertulis, Selasa (29/6/2021).

Informasi yang diperoleh dari Basarnas, hingga pukul 21.45 Wita telah berhasil dievakuasi 44 orang dalam kondisi selamat.

Baca juga : Tes Acak Corona Di Stasiun, 24 Penumpang Commuter Positif

Saat ini pihak Basarnas masih terus melakukan evakuasi di lokasi. [FAZ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.