Dark/Light Mode

Hari Sumpah Pemuda, Kaum Muda Harus Perkuat Semangat Keindonesiaan

Kamis, 28 Oktober 2021 21:35 WIB
Pergerakan
Pergerakan

RM.id  Rakyat Merdeka - Presidium Pimpinan Nasional Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) Andy Soebjakto mengatakan, sejarah kepeloporan kaum muda kepada bangsa dan negara harus terus dijaga dan dikembangkan.

Hal ini diungkapkan Andy dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada hari ini, Kamis (28/10).

Baca juga : Peringati Sumpah Pemuda, Ancol Bersama EcoNusa Ajak Anak Muda Jaga Iklim

"Kaum muda tidak boleh kehilangan relevansi kehadiran dan perannya. Justru harus makin diperkuat dari waktu ke waktu," ujar Andy melalui keterangan tertulis, Kamis (28/10).

"Kaum muda juga dituntut untuk mengambil hikmah inspiratif Sumpah Pemuda untuk terus memperkuat keindonesiaan," tambahnya.

Baca juga : Hari Sumpah Pemuda, Dubes Sudjatmiko Ajak Generasi Muda Bersatu Hadapi Tantangan

Sekat-sekat lama yang berbasis SARA, menurut Andy, harus diantisipasi agar tidak kembali berkembang menjadi arus yang dominan. Kontribusi nyata kaum muda bagi nation building juga harus kian tinggi.

Sehingga, rasa berbangsa Indonesia makin kokoh di tengah-tengah kehidupan rakyat. Kaum muda juga harus berani tampil sebagai jembatan komunikasi dan katalisator jika muncul konflik dan pertentangan di tengah-tengah masyarakat.

Baca juga : HKTI Ngarep Dijadikan Rumah Bagi Petani

"Kaum muda adalah lem perekat bagi kemajemukan kita, sehingga tidak ada konflik yang kemudian mengarah pada perpecahan bangsa. Inilah salah satu cara untuk menjaga eksistensi NKRI yang ber-Bhinneka Tunggal Ika," ucap Andy.

Selain itu, Andy meminta pemerintah memberikan dukungan bagi perkembangan kehidupan kepemudaan yang sehat dan produktif.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.