Dark/Light Mode

Ekonomi Belum Pulih, Ibas Gelontorkan Ribuan Bantuan Sembako di Dapil VII

Minggu, 2 Mei 2021 19:37 WIB
Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) memberi sambutan secara virtual dalam acara pembagian ribuan bantuan sembako di Balai Desa Suruh, Kecamatan Suruh, Trenggalek, Jawa Timur. (Foto: Ist)
Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) memberi sambutan secara virtual dalam acara pembagian ribuan bantuan sembako di Balai Desa Suruh, Kecamatan Suruh, Trenggalek, Jawa Timur. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Fraksi Demokrat DPR Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) memberikan ribuan bantuan sembako berisi beras, gula, minyak sayur, sirup, mi instan, dan kental manis untuk masyarakat di Jawa Timur, Minggu (2/5).

Pria yang akrab disapa Ibas itu tak hanya memberikan bantuan berupa bahan makanan pokok. Tapi juga masker, vitamin C, dan hand sanitizer yang merupakan kebutuhan esensial di tengah pandemi.

Ribuan bantuan sembako itu diberikan secara simbolis di Balai Desa Suruh, Kecamatan Suruh, Trenggalek. Ibas hadir secara virtual.

Di awal sambutannya, Ibas mengungkapkan, dirinya sangat ingin berjumpa langsung dengan warga Desa Suruh. Namun, mengingat pandemi Covid-19 masih ada, dia hanya bisa menyapa warga secara virtual.

Baca juga : KBRI Roma Gelar Perayaan Galungan Dan Kuningan Secara Daring

"Alhamdulillah kita dipertemukan kembali dengan bulan Ramadan yang penuh mulia ini. Semoga semua dalam keadaan sehat walafiat tanpa ada kurang satu apapun. Amin Amin Ya Rabb," ujar Ibas, mendoakan.

Menurut Ibas, bulan Ramadan tahun ini tidak jauh berbeda dengan tahun lalu, sama-sama masih dalam rundungan Covid-19. Pandemi ini tidak hanya menghantui kesehatan, namun juga menekan roda perekonomian masyarakat.

"Ujian covid-19 masih tetap menghantui kita dan tantangan ekonomi yang kian sulit cukup berdampak ke kesejahteraan kita secara keseluruhan. Semoga tidak mengena kepada saudara-saudara kita yang ada di Kabupaten Trenggalek ini," harapnya.

Dia meminta penyaluran bantuan berkah sembako bulan Ramadan ini dilakukan tepat sasaran, tertib, dan sampai kepada masing-masing. "Saya juga ingin ucapkan terima kasih kepada segenap tim EBY dan warga sekalian yang ikut membantu mendistribusikannya," imbuh Ibas.

Baca juga : Peduli Korban Gempa Malang, KAI Salurkan Bantuan Sembako Senilai Rp 50 Juta

Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat dari Dapil VII ini juga menyerukan agar masyarakat terus merapatkan barisan, membangkitkan lagi sisi kemanusiaan.

"Mari peduli, berbagi, dan membantu sesama. Apalagi di bulan yang penuh berkah ini, amal baik yang kita lakukan tentu akan menjadi amalan yang sangat luar biasa besarnya," ajaknya, dengan semangat menggebu-gebu.

Ibas juga berpesan agar masyarakat Kabupaten Trenggalek bisa lebih melihat sekitar, terutama pada keluarga terdekat yang membutuhkan.

"Mungkin saja ada saudara kita yang kehilangan pekerjaan, hasil panennya kurang baik, usahanya belum berhasil dan cobaan kesehatan serta kesulitan lainnya. Ayo Kita ulurkan tangan, meskipun bukan bantuan yang besar tetapi sedikit perhatian kita akan menjadi semangat bagi mereka yang membutuhkan," pesan Ibas.

Baca juga : Presiden Sehati Dengan Luhut

Di akhir sambutannya, Ibas kembali mengingatkan agar masyarakat bisa saling membantu di tengah masa sulit ini.

"Sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi sesama. Peduli dan berbagi untuk kebahagiaan orang banyak adalah bentuk amalan dan anugrah yang bisa kita lakukan," tutupnya. [TIF]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.