Dark/Light Mode

Didoakan Jadi Presiden

Prabowo: Dari Dulu Dekat Dengan Kiai, Nggak Mungkin Saya Lupa Sama Pesantren

Sabtu, 24 September 2022 10:24 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di hadapan para santri Pondok Pesantren API ASRI Syubbanul Wathon Tegalrejo Magelang, Jawa Tengah, Jumat (23/9). (Foto: Humas PKB)
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di hadapan para santri Pondok Pesantren API ASRI Syubbanul Wathon Tegalrejo Magelang, Jawa Tengah, Jumat (23/9). (Foto: Humas PKB)

 Sebelumnya 
Prabowo juga mengatakan, dua tahun belakangan ini, dunia menghadapi situasi yang pelik akibat pandemi Covid. Yang kemudian diperparah oleh konflik Rusia-Ukraina. Sehingga, muncul krisis di berbagai sektor.

"Kita bersyukur karena karunia Yang Maha Kuasa, tapi kita juga harus bersyukur. Kita punya pemerintah yang handal, pemerintah yang kapabel. Itu harus diakui," terang Prabowo, sembari mengajak santri untuk terus bersatu.

Baca juga : HNW Tak Lelah Perjuangkan Aspirasi Madrasah Dan Pesantren

Sebelumnya, Pengasuh Pondok Pesantren API Asri Tegalrejo KH. Muhammad Yusuf Chudlori menyampaikan harapan santri, agar Prabowo bersama dengan Gus Muhaimin.

"Gus Dur, Presiden ke-4 RI yang juga alumni Tegalrejo pernah ngendiko, bahwa Pak Prabowo ini adalah pemimpin bangsa yang ikhlas. Dengan keikhlasannya, kita doakan bersama-sama, agar Pak Prabowo menjadi pemimpin Republik Indonesia yang kita cintai," tutur Gus Yusuf.

Baca juga : Anies Kehilangan Panggung Utama

"Doanya santri, Insya Allah mustajab. Kita doakan, Pak Prabowo menjadi Presiden RI. Agar lebih mustajabah, Pak Prabowo didampingi oleh panglima santri, Bapak Muhaimin Iskandar. Allahumma shalli. Jadi, santri bisa mujahadah-nya. Tambah semangat lagi," sambungnya.

Acara ini juga dihadiri Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono, Ketua OKK DPP Partai Gerindra Prasetyo Hadi, dan Ketua DPD Partai Gerindra H Abdul Wachid.

Baca juga : Dukung Ganjar Presiden 2024, Jaringan Ustadz Sumut Ngarep SMK Boarding Gratis Jadi Program Nasional

Dari PKB, ada Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid, Sekjen Hasanuddin Wahid, serta sejumlah kader dan pimpinan kedua partai. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.