Dark/Light Mode

Nyatakan Koalisi Bubar Kalau Tidak Dicalonkan

Imin Mulai Ngambek

Sabtu, 18 Maret 2023 08:00 WIB
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar. (Foto: Antara).
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar. (Foto: Antara).

 Sebelumnya 
Wakil Ketua Umum Partai Gerin­dra, Habiburokhman menegaskan, ko­alisi Gerindra-PKB masih solid. "Ya, Insya Allah, ini koalisi paling solid ya," kata Habiburokhman, kemarin.

Senada dengan Maman, Habi­burokhman bilang, penentuan Ko­alisi Gerindra-PKB menyerahkan sepenuhnya berada di Prabowo-Imin. Dia menyebut, jajaran partai bakal mengikuti seluruh arahan dan kepu­tusan kedua tokoh tersebut. "Beliau berdua lah yang akan menentukan dan akan mengumumkan. Kalau kami ini, mengikuti saja," jelasnya.

Baca juga : KAI Operasikan Kereta Api Tambahan Lebaran, Tiket Bisa Dipesan Mulai 13 Maret

Menurut dia, Prabowo-Imin akan mendengar dan menerima seluruh aspirasi yang beredar di masyarakat. Termasuk, aspirasi soal pasang-me­masangkan tokoh-tokoh untuk Pilpres 2024. "Kita tunggu saja," ujarnya.

Lalu apa kata pengamat? Pengamat politik, Ray Rangkuti mengatakan, du­et Prabowo-Ganjar akan sulit terwujud. Namun jika dibalik, Ganjar-Prabowo, mungkin saja terealisasi. Bahkan, dia bilang bilang duet ini punya kans besar menang di Pilpres 2024.

Baca juga : Perjodohannya Dimatangkan Di Ponpes Bumi Shalawat, Cak Imin Dan Prabowo Happy

“Pasangan Ganjar-Prabowo bisa menang dalam satu putaran,” kata Ray kepada Rakyat Merdeka.

Terlebih, jika pada pilpres nanti hanya ada dua pasangan calon yang maju. Yakni, Ganjar-Prabowo mela­wan Anies Baswedan yang diusung Koalisi Perubahan yang diinisiasi Partai NasDem, Demokrat dan PKS. Namun masalahnya, apakah Prabowo legowo menjadi pendampingan Ganjar.

Baca juga : Xavi Gondok Barca Dinilai Tim Lembek

Menurut Direktur Lingkar Madani itu, jika duet Ganjar-Prabowo jadi terbentuk dan pilpres hanya diikuti dua pasangan kandidat, PKB dan Imin mau tak mau akan masuk gerbong Ganjar-Prabowo. “Kalau dia ikut koalisi Anies, bisa anjlok,” tandasnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.