Dark/Light Mode

Banyak Pensiunan Jendral Gabung

Airlangga Ajak Keluarga Besar ABRI Kembali Ke Pangkuan Golkar

Minggu, 19 Maret 2023 19:46 WIB
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto usai memberi arahan kepada para Fungsionaris (Bacaleg) tingkat pusat Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (19/3). (Foto: Istimewa)
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto usai memberi arahan kepada para Fungsionaris (Bacaleg) tingkat pusat Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (19/3). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto gembira banyak pensiunan jenderal yang bergabung ke partai berlogo pohon Beringin tersebut. Mereka bergabung untuk memenangkan Partai Golkar pada Pileg, Pilpres bahkan Pilkada 2024.

"Jadi Partai Golkar itu kan ada unsur jalur A. Tentu kami berharap para jenderal yang keluarga besar ABRI bisa kembali kepangkuan Partai Golkar. Dan ini direpresentasikan dengan para fungsionaris dari jalur A tersebut," kata Airlangga usai berikan arahan kepada para Fungsionaris (Bacaleg) tingkat pusat Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (19/3).

Baca juga : BSKDN Kemendagri Dorong Transformasi Kinerja Berbasis Riset Dan Inovasi

Ia pun mengintruksikan untuk para bacaleg dari partai Golkar bisa menangkan hati masyarakat, mereka diharuskan secara terus menerus turun ke masyarakat.

"Kemudian instruksinya sederhana menangkan Partai Golkar dalam Pileg, Pilpres dan Pilkada 2024 dan menangkan hati rakyat dan selalu berada dengan masyarakat," tegasnya.

Baca juga : Unika Atmajaya Kukuhkan Guru Besar Komunikasi Dan Statistik

Adapun para Bacaleg dari Partai Golkar untuk Pileg 2024 mendatang yakni: Profesor Dr Sutarto Hadi mantan Rektor Universitas Lampung Mangkurat, Ketua Artipena Indonesia.

Kemudian mantan Deputi Operasi Basarnas Mayjen TNI (Purn) Tatang Zainuddin, mantan Direktur BIN Irjen Pol (Purn) Yuskamnur, mantan Dirjen Imigrasi Irjen Pol. (Purn) Dr. Ronny Sompie. 

Baca juga : Mampu Bangkitkan Ekonomi, Airlangga Bakal Capres Idaman Masyarakat

Lalu Irjen Pol. (Purn) Yovianes Mahar, mantan Kapolda Babel dan Bengkulu, Mayjen TNI (Purn) Dr. Hipdizah, Mantan Danrem, Wakil Rektor III UNHAN. Selanjutnya mantan Danrem Kalbar Mayjen TNI (Purn) Dr. Ronny, mantan Kapolda Kalsel Irjen Pol. (Purn) Rikwanto. Kemudian Kolonel (Purn) Hombar Sinaga, perwira menengah TNI AD, Ketua yayasan Toga Sinaga Medan, Kombes Pol (Purn) Maruli Siahaan, mantan kabidkum Polda Sumatera Utara, Syamsul Effendi, Bupati Rejang Lebong, Prov. Bengkulu.

Selanjutnya Atika Azmi Utami, Wakil Bupati kabupaten mandailing Natal, Sumatera Utara, Mangihut Sinaga, mantan Staf ahli Kejagung RI. Terakhir publik figur Sultan Pasha Djorghi, Tengku Firmansyah dan Rian Ernest, Aktifis Muda dari PSI, Mantan Staf Ahli Gubernur DKI Jakarta. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.