Dark/Light Mode

Prabowo Bebaskan Pendukungnya Pilih Partai Di Pileg 2024

Sabtu, 13 Januari 2024 22:17 WIB
Capres nomor nurut 2 Prabowo Subianto saat kampanye di GOR Pancing, Medan, Sabtu (13/1/2024). Foto: Istimewa
Capres nomor nurut 2 Prabowo Subianto saat kampanye di GOR Pancing, Medan, Sabtu (13/1/2024). Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Capres nomor nurut 2 Prabowo Subianto mempersilahkan pendukungnya memilih partai politik manapun yang berada di dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Asalkan, untuk Pilpres satu suara untuk pemenangan Prabowo-Gibran.

"Saudara-saudara, partai silahkan pilih yang kau suka. Tapi ingat, untuk Presiden pilih yang di tengah," ujar Prabowo di GOR Pancing, Medan, Sabtu (13/1/2024).

Baca juga : Prabowo: Untuk Presiden, Pilih yang di Tengah dan Membela Rakyat

Dijelaskannya, KIM terdiri dari partai-partai yang berkomitmen untuk menjadikan Indonesia maju. Harapannya, koalisi itu akan permanen untuk bersama membangun Pemerintahan jika menang di Pemilu 2024.

"Koalisi kita, koalisi yang besar. Partai-partai yang hebat semua, silahkan yang cocok warna biru warna kuning warna biru tua silahkan," katanya.

Termasuk, meminta kepada masyarakat untuk memilih Caleg dari partai koalisi.

Baca juga : Prabowo: Tiap Bersentuhan Dengan Rakyat, Energi Saya Bertambah

"Koalisi Indonesia Maju harus menjadi koalisi permanen dan kuat untuk mempertahankan NKRI yang adil dan makmur," katanya.

Kehadiran Prabowo disambut antusias warga Medan. Ribuan pendukungnya sudah berbaris sepanjang jalan dari Bandara Kualanamu hingga lokasi acara di GOR Pancing, Medan, Sabtu, (13/1/2024).

Tiba di GOR Pancing, Prabowo disuguhkan tarian Reog dan Barongsai. Dari atas mobilnya, ia menyapa masyarakat yang sedari tadi menantikannya.

Baca juga : Mardiono Beri Semangat Kader Dan Caleg Tingkatkan Perolehan Kursi Di Pemilu 2024

"Prabowo presiden! Prabowo presiden!" teriak mereka. Yel yel kemenangan pun diteriakkan para pendukung. "Tenang Pak Prabowo, Sumatera Utara bersama Bapak!" teriak warga.

Kehadiran Prabowo di Sumut adalah kali pertama, sejak dirinya ditunjuk sebagai capres yang berduet dengan Cawapres Gibran Rakabuming Raka. Kedatangannya tersebut untuk melakukan konsolidasi bersama KIM, relawan dan Masyarakat Sumatera Utara.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.