Dark/Light Mode

Didukung Mayoritas Kader Beringin, Airlangga Ketum Lagi Terus Menguat

Sabtu, 23 Maret 2024 08:20 WIB
Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto. (Foto: Ist)
Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dukungan terhadap Airlangga Hartarto agar tetap menjabat sebagai Ketua Umum Partai Golkar terus menguat. Airlangga didukung mayoritas kader partai berlambang pohon beringin. Peluang Airlangga aklamasi jadi ketua lagi pun semakin terbuka lebar.

Hal itu disampaikan elite Golkar yang juga menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo. Kata Dito, mayoritas DPD Golkar tingkat I dan II, beserta pemilik suara sah mendukung Airlangga kembali memimpin Golkar. Suara mereka akan disalurkan untuk Airlangga saat pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Golkar Desember tahun ini.

"Sebelumnya kan pernah ada pertemuan di Bali. Nah, pada pertemuan ini mereka menginginkan agar Pak Airlangga maju lagi sebagai Ketum Golkar," kata Dito, di Kantor Staf Presiden (KSP), Jakarta, Jumat (22/3/2024).

Dito yakin dukungan mayoritas kader Golkar kepada Airlangga tidak akan surut hingga pelaksanaan Munas nanti. "Melihat dari perolehan hasil Pemilu harus kita apresiasi dan semangat internal Golkar saat ini memang kekompakan dan kekeluargaan. Saya rasa sampai Desember insya Allah," lanjutnya.

Melihat dukungan yang menguat, Dito mencium, aroma kemenangan Airlangga pada Munas nanti. Bahkan, kata dia, Airlangga bisa menang secara aklamasi.

"Potensi (aklamasi) ada, tapi Golkar itu partai yang terbuka, semua proses demokrasi bisa dilakukan. Sementara kita lihat gimana semangat daerah, kepala daerah-daerah dan voters ini nampaknya mengerucut ingin Airlangga kembali," cetus dia.

Meski demikian, Dito tak masalah terkait nama-nama lain yang mencuat sebagai bakal calon Ketum Golkar. Dia mengatakan, calon Ketum Golkar lain juga harus melihat dukungan dari pengurus Golkar di daerah untuk Airlangga.

Baca juga : Didukung Luhut, Ical & Akbar, Airlangga di Atas Angin

"Ya itu. Golkar itu partai yang demokrasi dan sistemnya terbuka. Semua masih bisa ada peluang. Namun, harus dilihat realitas di lapangan gimana keinginan voters dan daerah, yang penting gimana Golkar tetap kompak, guyub dan bersama untuk negeri dan partai," papar menteri termuda di kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin itu.

Wakil Ketua Umum Golkar, Melchias Marcus Mekeng mengaminkan ucapan Dito. Kata Mekeng, Airlangga telah mengantongi suara dari DPD Golkar tingkat I dan II untuk kembali memimpin Golkar.

"Kalau yang saya lihat di Bali si memang dukungan itu diberikan DPD I dan II. Mereka sepakat mendukung Pak Airlangga. Bahkan, dukungan itu dilakukan secara tertulis," jelas Mekeng.

Dukungan tersebut dapat menjegal upaya dari pihak-pihak yang akan menggelar Musyawarah Luar Biasa (Munaslub) Golkar sebelum Desember. "Sepertinya nggak ada Munaslub. Lagian Munaslub itu harus ada urgensinya. Sekarang kan nggak ada urgensinya," tegas Anggota Komisi XI DPR itu.

Senada dikatakan Wakil Ketua Umum Golkar, Ahmad Doli Kurnia. Menurutnya, mayoritas kader Golkar Menginginkan Airlangga kembali memimpin Beringin. "Iya (mayoritas dukung Airlangga)," sebut Doli.

Doli menuturkan, kader juga solid mendukung pelaksanaan Munas tetap Desember 2024 sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART). "Kita solid mendukung Munas dilaksanakan Desember 2024 sesuai AD/ART dan kemudian menuntaskan periode ini sampai akhir," tegas Ketua Komisi II DPR itu.

Ketua DPD Golkar Jawa Timur, Sarmuji juga ikut bicara perihal peluang Airlangga kembali menjadi pemimpinnya.

Baca juga : Kode Pungli Rutan KPK: Banjir, Kandang Burung, Hingga Pakan Jagung

Menurutnya, Airlangga sukses menorehkan prestasi dengan menjadikan Golkar rebound.

"Itu yang membuat Pak Airlangga banyak didukung untuk menjadi Ketum kembali," lanjutnya.

Ketua DPD Golkar Bali, I Nyoman Sugawa Korry mengatakan, semua kader dan petinggi Golkar se-Bali mantap mendukung Airlangga kembali memimpin Beringin. Usulan dan dukungan tertulis dari pengurus Golkar se-Bali untuk Airlangga sudah diterima.

"DPD Golkar Bali telah menerima surat-surat usulan, dukungan, dan kesediaan memilih bapak Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Golkar pada Munas XI 2024 dari DPD kabupaten dan kota se-Bali," beber Sugawa.

Sugawa menyebut semua dukungan tertulis itu sudah dibahas dalam rapat pleno pada 13 Maret 2024. Hasil rapatnya menyetujui dan mendukung usulan dari DPD Golkar se-Bali untuk mendukung Airlangga kembali maju sebagai ketum.

Surat dukungannya juga sudah diserahkan langsung kepada Airlangga saat acara syukuran kemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Nusa Dua, Bali, Jumat (15/2/2024). Sugawa memastikan, semua usulan akan dibahas kembali dalam Munas yang terjadwal pada awal Desember 2024.

"Kami sepakat tidak ada Munaslub. Munas tetap dilaksanakan sesuai jadwal, yaitu awal Desember 2024," tegas Sugawa.

Baca juga : Kemendikbudristek Berhasil Tingkatkan Capaian Akses Layanan Pendidikan

Ketua DPD Golkar NTT, Melki Laka Lena mengungkapkan, seluruh kadernya mantap mendukung Airlangga. Melki bilang, aspirasi kader Golkar se-NTT akan disampaikan saat Munas Golkar.

"Semua kader partai telah satu hati untuk mendukung kembali Pak Airlangga Hartarto menjadi Ketum Partai Golkar," imbuh Melki.

Menurut Melki, Airlangga mampu membawa Golkar dengan raihan suara yang besar saat mengarungi Pemilu 2024. Terlebih, Airlangga juga sukses memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres.

"Di tangan Pak Airlangga, Golkar dalam Pemilu kemarin menang dengan prestasi gemilang," terang Wakil Ketua Komisi IX DPR itu.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.