Dark/Light Mode

Aspirasi Para Jenderal Purnawirawan

Anies Dan AHY Dinilai Duet Sipil-Militer Top

Senin, 3 April 2023 07:15 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (tengah) memberi salam hormat kepada sejumlah senior Perwira Tinggi (Pati) purnawirawan dan Keluarga Besar DPP Partai Demokrat, saat acara silaturahmi DPP Partai Demokrat, di Cikeas, Sabtu (1/4). (Foto: Partai Demokrat)
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (tengah) memberi salam hormat kepada sejumlah senior Perwira Tinggi (Pati) purnawirawan dan Keluarga Besar DPP Partai Demokrat, saat acara silaturahmi DPP Partai Demokrat, di Cikeas, Sabtu (1/4). (Foto: Partai Demokrat)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono menampung aspira­si 80 Jenderal atau Perwira Tinggi (Pati) Purnawirawan TNI/Polri. Beragam persoalan bangsa didiskusikan. Termasuk, usulan duet sipil-mili­ter sebagai komposisi terbaik Pilpres 2024.

Marsdya TNI (Purn) Muhammad Syaugi Alaydrus mengusulkan, komposisi kepe­mimpinan sipil-militer itu cocok menjadi pemimpin. Komposisi ideal itu, ada di dueteks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama Ketua Umum Partai Demokrat, AHY.

“Pasangan Anies-AHY adalah kombinasi yang cocok antara sipil dan militer,” ujar Syaugi, melalui keterangan ter­tulis kepada Rakyat Merdeka, kemarin.

Baca juga : SKI Apresiasi Parpol Pendukung Anies Teken MoU Koalisi

Letjen TNI Purn Prabowo menganalogikan, saat ini kondisi Indonesia sedang tidak baik-baik saja. Pati Purnawirawan matra darat ini menyimpulkan perlunya perubahan. Nah, sosok perubahan itu disepakati ada pada duet Anies-AHY.

“Kami ingin maju bersama-sama dengan Anies dan AHY untuk mewujudkan perubahan tersebut,” ujar Prabowo.

Untuk diketahui, sebanyak 80 Pati Purnawirawan TNI/Polri melakukan kunjungan ke Cikeas, Jawa Barat, Sabtu (1/4). Para jenderal dari matra darat, laut, udara dan kepolisian ini mengaku sudah terlebih dulu mendatangi kediaman Anies Baswedan, di Lebak Bulus, Jakarta.

Baca juga : Purnawirawan Usul, Cawapres Anies Berlatar Militer

Gayung bersambut, AHY menyambut baik aspirasi para Pati tersebut. “Saya memiliki keyakinan dan harapan, bahwa bersama-sama saya, di belakang saya, ada patriot-patriot, ada senior-senior, yang siap mendukung, bukan hanya restu, tapi juga bertempur bersama pada saatnya nanti,” ujar AHY.

AHY menyampaikan rasa terima kasihnya karena capres yang diusung partainya, yaitu Anies Baswedan didukung para purnawirawan. Pun ke­tika mendengar aspirasi dari para Pati, diamininya bahwa Indonesia saat ini tidak dalam kondisi baik-baik saja.

“Kami juga menangkap kegelisahan para senior semua yang hadir hari ini, mudah-mudahan bisa kita ubah pada saatnya nanti di 2024,” im­buhnya.

Baca juga : Para Jenderal Purnawirawan TNI-Polri Dukung Pencapresan Anies Baswedan, Usulkan AHY Jadi Pasangannya

AHY berharap, silaturahmi ini bisa menguatkan keyaki­nan dirinya untuk memper­juangkan spirit perubahan danperbaikan. “Terima kasih yang sebesar-besarnya atas kedatanganpara senior, para Perwira Tinggi, yang telah berkenan, bukan hanya hadir dalam acara ramah tamah dan buka bersama, tapi hadir dalam spirit perjuangan yang sama dengan Partai Demokrat,” ucap AHY.

Hadir pula dalam silaturahmi antara lain, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono; Sekjen DPP Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, Waketum, Edhie Baskoro Yudhoyono; Ketua Dewan Pertimbangan Partai Demokrat, Sarjan Tahir; Ketua Mahkamah Partai Demokrat, Mayjen TNI (Purn) Nachrowi Ramli, serta Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Hinca Panjaitan, Mayjen TNI Purn Hasan Saleh, Kolonel Purn Guntur Sasono, dan Rezka Oktoberia. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.