Dark/Light Mode

Elektabilitas Rebound, Ganjar Teratas Simulasi Top of Mind Survei Litbang Kompas

Senin, 21 Agustus 2023 12:04 WIB
Ganjar Pranowo (Foto: Pemprov Jateng)
Ganjar Pranowo (Foto: Pemprov Jateng)

RM.id  Rakyat Merdeka - Elektabilitas Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (bacapres) kembali mengalami kenaikan.

Hasil ini berdasarkan survei terbaru Litbang Kompas yang merekam elektabilitas bacapres di Pilpres 2024 pada akhir Juli hingga awal Agustus ini.

Dalam data survei Litbang Kompas, Ganjar Pranowo memperoleh elektabilitas sebesar 24,9 persen, Prabowo Subianto 24,6 persen dan Anies Baswedan 12,7 persen.

Baca juga : Elektabilitas Ganjar Rebound, Hasto Hormati Golkar Dan PAN Dukung Prabowo

Angka ini diketahui ketika responden dibebaskan memilih siapa saja tokoh yang akan didukung sebagai capres atau biasa dikenal pertanyaan terbuka atau top of mind.

"Perolehan Ganjar kali ini kembali naik setelah pada Mei 2023 turun ke angka 22,8 persen. Posisi keterpilihannya sekarang mendekati elektabilitas pada Januari 2023 yang sebesar 25,3 persen," kata peneliti Litbang Kompas, Bambang Setiawan dalam keterangannya, Senin (21/8).

Elektabilitas Ganjar sempat tertinggal 1,7 persen dari Prabowo pada Mei 2023, kini Ganjar unggul tipis 0,3 persen.

Baca juga : Elektabilitas Gerindra Salip PDIP Di Survei Voxpol

Meskipun tidak terlalu signifikan, tren kenaikan ini dinilai dapat berpengaruh terhadap pergerakan politik ke depan.

"Terlebih, selama tiga bulan terakhir nyaris tidak ada pergerakan suara yang signifikan pada Prabowo. Elektabilitas Prabowo tercatat hanya berubah naik 0,1 persen dari Mei 2023," tuturnya.

Sementara posisi keempat dan seterusnya ditempati oleh Ridwan Kamil dengan elektabilitas sebesar 2,9 persen, Agus Harimurti Yudhoyono 1,5 persen, dan Mahfud MD 0,9 persen.

Baca juga : Semarak HUT Ke-78 RI, Gardu Ganjar Muda Merevitalisasi Pos Ronda di Serang

Kemudian disusul, Erick Thohir 0,8 persen, Tri Rismaharini 0,7 persen, Sandiaga Uno 0,5 persen, dan Airlangga Hartarto 0,1 persen.

Sedangkan nama-nama lain sebesar 2,5 persen. Sementara responden yang tidak jawab sebesar 27,9 persen.

Survei ini melibatkan 1.364 responden di 38 provinsi yang tersebar di 331 desa/kelurahan di Indonesia, dengan tingkat kepercayaan 95 persen dan margin of error +/- 2,65 persen.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.