Dark/Light Mode

Kalau Nggak NU, Ya Purnawirawan

Mahfud Dan Andika Masuk Kriteria Cawapres Ganjar

Sabtu, 23 September 2023 07:30 WIB
Bakal calon presiden dari partai PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menyampaikan gagasan di UGM, Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (19/9/2023). (Foto: Antara)
Bakal calon presiden dari partai PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menyampaikan gagasan di UGM, Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (19/9/2023). (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Nama Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan HAM (Menko Polhukam) Mahfud MD serta mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa berpeluang besar menjadi bakal Cawapres Ganjar Pranowo.

Hal ini diketahui dari kebiasaan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri yang memilih sosok Bacapres dari tokoh berlatar belakang Nahdlatul Ulama (NU) atau kalangan militer.

Baca juga : TGB: TPN Tak Cawe-cawe Urusan Cawapres Ganjar

Sejauh ini Cawapres yang telah disebutkan sejumlah elite Banteng memenuhi dua latar belakang itu adalah Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri BUMN, Erick Thohir, Menparekraf, Sandiaga Uno dan eks Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa, jelas purnawirawan.

Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya melihat, Andika cukup reali­tis sebagai Cawapres, ketimbang hanya sebagai Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar.

Baca juga : Kalau Semua Setuju Mahfud Cawapres Ganjar, Hanura Oke Saja

Andika, bisa menjadi pesainguntuk meladeni Capres Prabowo Subianto, yang juga pensiunan jenderal. "Dengan kelengkapan sosok jenderal di samping Ganjar, itu jadi kekuatan tersendiri. Kombinasi antara kekuatan na­sionalis sipil bersanding dengan militer, yang juga tetap bisa ma­raup pemilih Islam," tutur Yunarto dalam keterangannya, kemarin.

Hanya yang perlu pertim­bangan dari para partai politik pendukunh untuk menggolkan duet ini. "Ini berbenturan dengan kepentingan partai pendukung Ganjar," ujar Yunarto.

Baca juga : Benarkan Mahfud Kandidat Cawapres Ganjar, Hasto: Tinggal Pencermatan

Sementara Direktur Eksekutif Institute for Democracy and Strategic Affairs (Indostrategic) Ahmad Khoirul Umam menilai, yang dari latar belakang NU, sosok yang paling kuat yang sering disebut elite Banteng adalah Mahfud MD. Mahfud dapat memberikan kontribusi untuk Ganjar di beberapa aspek.       

Mahfud, mampu mendong­krak elektoral Ganjar di basis pemilih nahdliyin. Apalagi jaringanpesantren dan kiai-kiai NU yang dipegang Mahfud cukup massif.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.