Dark/Light Mode

Capres Banyak Doa, Cawapres Kampanye

Imin Kondangan, Gibran Futsal, Mahfud Deklarasi

Minggu, 7 Januari 2024 08:28 WIB
Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, Mahfud MD. (Foto: YouTube KPU)
Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, Mahfud MD. (Foto: YouTube KPU)

RM.id  Rakyat Merdeka - H-1 jelang debat, para Capres banyak doa agar bisa tampil maksimal. Sementara para Cawapresnya masih sibuk melakukan serangkaian kampanye. Muhaimin Iskandar atau Imin mengawali kegiatan dengan kondangan, Gibran Rakabuming asik bermain futsal. Sedangkan Mahfud MD hadir dalam acara deklarasi dukungan.

Di akhir pekan kemarin, para Capres memang sudah membatasi kegiatan kampanye. Capres nomor urut 01 Anies Baswedan terakhir muncul pada Jumat (5/1/2024) di Tennis Indoor Senayan, Jakarta. Anies bersama Imin hadir dalam acara dialog bertajuk Resolusi Indonesia. Esoknya, cuma Imin yang terlihat masih kampanye. 

Kemarin, Imin datang  ke Gedung Olah Raga (GOR) Madrasatul Qur'an, Jombang, Jawa Timur. Imin datang untuk menghadiri undangan acara pernikahan putra dan putri Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Madrasatul Qur'an (MQ) Tebuireng, KH Abdul Hadi Yusuf. 

Imin datang bersama ibundanya, Hj Muhassonah Hasbullah dan istrinya, Rustini Murtadho. Terlihat juga kakak kandung Cak Imin yang menjabat Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar. 

Kata Cak Imin, ponpes yang diasuh Kiai Abdul Hadi memiliki banyak santri. Alumninya pun tersebar di seluruh wilayah di Indonesia. "Beliau ini memiliki banyak sekali alumni, santri-santri yang jumlahnya sangat besar,” kata Cak Imin.

Selain itu, Cak Imin mengaku masih ada hubungan keluarga dengan Kiai Abdul Hadi. Karenanya, ketua umum PKB itu menyatakan turut meminta dukungan dari keluarga untuk pencalonannya di Pilpres 2024 nanti. 

Baca juga : Imin Ketemu Petani, Gibran Datangi Bawaslu, Mahfud Memilih Ngantor

“Tentu saya sangat senang, selain menghadiri pengantin ini kalau di Jawa Timur ‘ngiras ngirus’ ini namanya, menghadiri penganten sekaligus kampanye terselubung,” kelakar Cak Imin. 

Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto juga tidak pergi jauh-jauh dari kediaman di kawasan Bogor, Jawa Barat. Kemarin, Prabowo hanya menghadiri 1 kegiatan, yakni datang ke acara konsolidasi Partai Golkar yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor. Di acara tersebut, Prabowo sempat memamerkan keahliannya memasak nasi goreng.

Sementara pendampingnya, Gibran Rakabuming melakukan kampanye ke Cirebon. Dalam kunjungannya itu, Gibran  main futsal bareng dengan para pengasuh ponpes se-Pulau Jawa. 

Dalam kesempatan ini, Gibran memanfaatkan istilah Samsul yang sempat dipopulerkannya di media X pribadinya, @gibran_tweet. Gibran sengaja menggunakan nomor 2 dengan nama panggung Samsul. Nomor dua semakin sakral ketika Gibran mencetak brace alias dua gol dalam kegiatan ini. 

Beres futsal, Gibran melanjutkan kegiatan dengan diskusi bareng dengan para ulama yang hadir. Sembari duduk bersila di emperan lapangan futsal, Wali Kota Solo itu mengaku senang bisa bermain futsal bersama para Gus.

Dalam diskusi tersebut, Gibran menegaskan dirinya bersama Prabowo Subianto ingin meremajakan ponpes. Mengingat, disebut Gibran, pondok pesantren biasanya memiliki santri dari berbagai wilayah di Indonesia. 

Baca juga : Wapres Iran Apresiasi Upaya Pemberdayaan Perempuan Di RI

"Memang bonus demografi ini harus dimanfaatkan dengan baik. Santri jangan sampai ketinggalan untuk perjalanan menuju Indonesia Emas 2045," warning Gibran.

Di kesempatan lain, Gibran meminta untuk mendoakan Prabowo agar lancar dalam menghadapi debat Capres malam ini. Dia berharap usai debat, survei elektabilitasnya terus meningkat. 

"Kita doakan juga besok sore (malam ini) ada debat Capres, doakan Pak Prabowo bisa menghadapi debat besok dengan baik. Sehingga pasca debat surveinya bisa naik lagi," ucap Gibran saat menghadiri acara konsolidasi relawan di GOR Bima, Cirebon, Jabar. 

Sementara itu, Capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo memilih standby di Jakarta. Kegiatan Ganjar di kampanye terbuka terpantau saat menghadiri deklarasi dari ormas Forum Betawi Rempug (FBR) dan Ikaran Keluarga Madura (Ikama) di area Banjir Kanal Timur (BKT) Cakung Cilincing, Jakarta. Dalam deklarasi tersebut, Ganjar hadir ditemani Cawapresnya, Mahfud MD.

Dalam sambutannya, Mahfud yang juga berdarah Madura ini sempat menyinggung Perang Badar dalam sambutannya. Kata Mahfud, perang badar yang beranggotakan 300 orang dari kelompok Nabi Muhammad bisa mengalahkan 1.100 musuh.

"Ingatkan kisah Perang Badar maka firman Allah mengapa orang yang dianggap kecil selalu menang kalau melawan kezaliman dan kecurangan," tekan Mahfud.

Baca juga : Kaesang Percaya Kemampuan Gibran, Kecuali Untuk Senyum

Namun, usai acara, Ganjar langsung mengikuti acara internal Tim Kampanye Nasional (TPN) untuk persiapan debat. Sementara Mahfud langsung terbang ke Jombang untuk melanjutkan safari politiknya.

Sementara Ganjar yang disinggung soal debat memilih irit bicara. Ganjar hanya meminta publik melihat dan melototi kualitas debat yang bertemakan Pertahanan, Keamanan, Geopolitik, Globalisasi, dan Hubungan Internasional. 

"Ya tunggu perdebatan besok," sebut Ganjar di acara bersama Mahfud. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.