Dark/Light Mode

Dialog Dengan Kadin Indonesia

Prabowo Ingin Pengusaha, Buruh Dan Petani Untung

Sabtu, 13 Januari 2024 07:30 WIB
Prabowo Subianto melakukan dialog dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Jumat (12/1/2024). (Foto: Ist)
Prabowo Subianto melakukan dialog dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Jumat (12/1/2024). (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Prabowo Subianto melakukan dialog dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Jumat (12/1/2024). Calon Presiden (Capres) nomor urut dua itu memberikan pesan, boleh saja pengusaha mencari untung dalam berekonomi. Namun, perhatikan juga buruh dan petani, jangan sampai buntung.              

“Semua cari untung. Pengusaha cari untung tapi petani, buruh, rakyat harus untung. Semuanya harus untung. Itu yang kita kejar,” tegas Prabowo di acara dialog Capres bersama Kadin bertajuk: Menuju Indonesia Emas 2045.

Baca juga : Di Dialog Kadin, Prabowo-Gibran Ingin Lanjutkan Apa Yang Dibangun Presiden Jokowi

Di hadapan para pengusaha itu, Prabowo menekankan prin­sip perekonomian berasaskan keadilan akan diterapkan jika dia menang Pilpres 2024. Bersama Cawapres Gibran Rakabuming Raka, Prabowo siap berkolaborasi bisnis yang adil.

“Swasta, BUMN, UMKM dan koperasi bersatu. Kita kejar pertumbuhan tinggi, uang beredar banyak. Semua harus Sejahtera. Gemah ripah loh ji­nawi. Prosperity for all. Itu yang kita perjuangkan. Peace and prosperity,” kata Prabowo dengan semangat.

Baca juga : Airlangga Dan Prabowo Ingin Bangun Tanggul Raksasa Jawa

Prabowo menegaskan ingin melanjutkan apa yang dibangun Presiden Jokowi di dua periode Pemerintahannya. Ketua Umum Partai Gerindra itu menilai, Jokowi termasuk pemimpin yang berhasil mengelola ekonomi dan perdamaian di Indonesia.

“Di mana ada negara sebesar kita tapi inflasi rendah, terken­dali. Pertumbuhan salah satu yang terbaik di dunia. Kita pu­nya ekspor bagus, cadangan ada. Harus diakui secara rasional, Presiden Jokowi termasuk ber­hasil mengelola ekonomi, negara dan perdamaian,” katanya.

Baca juga : Darmizal Dan Relawan Jokowi Siap Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) itu menganalogikan, suksesi Pemerintahan Jokowi ini adalah landasan ekonomi yang tinggal dikembangkan pemerintahan selanjutnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.