Dark/Light Mode

Debat Capres

Prabowo Perkuat Teknologi Dengan Pengembangan Sumber Daya Manusia

Minggu, 7 Januari 2024 20:17 WIB
Debat Capres Prabowo Perkuat Teknologi Dengan Pengembangan Sumber Daya Manusia

RM.id  Rakyat Merdeka - Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 2, Prabowo Subianto, dengan tegas mengungkapkan bahwa ia telah mendirikan empat fakultas yang berfokus pada teknologi sebagai respons terhadap pertanyaan mengenai peran negara dalam kemajuan teknologi.

"Begitu jadi menteri, saya bentuk 4 fakultas baru di bidang saind, teknologi, engineering, dan juga matematika," ujar Prabowo dalam Debat Capres ketiga pada Jumat (7/1/2024).

Ia juga menegaskan bahwa ia telah melatih dan menyiapkan para pemuda terbaik dari Indonesia untuk menguasai dunia siber. Menurut Prabowo, hal yang paling penting dalam upaya ini adalah sumber daya manusia (SDM), bukan sekadar masalah pengeluaran dalam teknologi.

Baca juga : Kerek Suara Prabowo-Gibran, Kaesang Konsolidasi Dengan Relawan Jokowi Di Jambi

*Prabowo-Gibran Fokus Pengembangan SDM*

Masalah pengembangan SDM memang sudah menjadi fokus dari pasangan Prabowo-Gibran sejak awal.

Wakil Ketua Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko, menyatakan bahwa Prabowo-Gibran dalam rencana kerjanya memiliki fokus yang sangat besar pada pengembangan sumber daya manusia (SDM).

Baca juga : Jelang Debat Capres Ketiga, Ini Temuan Indikator Soal Emosi Dan Saling Serang

"Jadi, Prabowo sangat berorientasi pada aspek manusia. Tentu saja, pembangunan infrastruktur fisik tetap menjadi bagian dari agenda kami, akan tetapi kami juga akan memperhatikan perkembangan manusianya,” ujar Budiman pada Rabu (20/12/2023).

Contoh konkret yang diberikan adalah melalui program pemberian makan siang gratis dan distribusi susu yang telah diterapkan sejak awal kampanye. Hal ini adalah wujud nyata dari perhatian Prabowo-Gibran terhadap peningkatan daya tahan tubuh dan kualitas SDM sejak dini.

"Saya ingin menekankan bahwa calon presiden lain hanya berjanji untuk membela rakyat, tetapi Pak Prabowo berkomitmen untuk membela rakyat, bahkan calon rakyat yang masih berada dalam fase janin,” kata Budiman.

Baca juga : Ganjar Pranowo Mumpuni Sebagai Panglima Tertinggi Di Indonesia

Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa Prabowo-Gibran berencana untuk membangun sekolah di setiap kabupaten/kota sebagai bagian dari upaya mereka untuk meningkatkan pendidikan dan kualitas SDM di seluruh negeri.

Dengan demikian, Prabowo-Gibran tidak hanya akan fokus pada pembangunan infrastruktur fisik, tetapi juga akan memberikan perhatian serius terhadap pembangunan manusia melalui program-program seperti makanan sehat dan pendidikan.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.