Dark/Light Mode

Agar Presiden Baru Bisa Langsung Bekerja

Pemerintah Disarankan Bentuk Tim Pemerintahan Transisi

Kamis, 15 Februari 2024 11:52 WIB
Foto: Ist
Foto: Ist

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemilu 2024 telah berlangsung secara serentak di seluruh wilayah Indonesia, kemarin, setelah haru biru dan dinamika proses pencapresan dan penetapan cawapres yang penuh kejutan telah berlangsung sejak tahun lalu.

Meski belum ada hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), tapi lembaga survei atau pollster yang melakukan quick count telah merekam hasil pemilihan presiden lebih dari 50 persen untuk paslon Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dengan lebih dari 90 persen data yang masuk sampai jam 21.15 Wib di berbagai stasiun televisi.

Baca juga : Arus Bawah Indonesia Dukung Penuh Pemerintahan Presiden Jokowi

Aktivis 98 Niko Adrian pun menyarankan pemerintah untuk membentuk Tim Pemerintahan Transisi, sebagai jembatan peralihan kekuasaan secara damai lewat Pemilu.

“Sehingga peralihan kekuasaan dari presiden yang lama kepada presiden yang baru dilantik berlangsung secara aman, damai, tertib dan lancar,” ujar Niko, Kamis (15/2/2024).

Baca juga : Pemerintah Norwegia Tetap Bantu UNRWA

“Agar pemerintahan yang baru dengan kabinetnya bisa langsung bekerja tanpa mengalami semacam kecanggungan,” imbuhnya.

Penetapan hasil resmi dari pemungutan suara akan dilakukan oleh KPU pada tanggal 20 Maret 2024 yang akan datang.

Baca juga : Menaker Minta Pengusaha Kakap Bantu-bantu UMKM

Jika tidak ada putaran kedua pada bulan Juni 2024 untuk pemilihan Presiden dan Wapres dan tidak ada perkara yang diproses di Mahkamah Konstitusi (MK), maka Prabowo Subianto akan menjabat sebagai Presiden dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.