Dark/Light Mode

Ganti Parpol Tak Jadi Hambatan

Hillary Brigitta Tetap Melenggang Ke Senayan

Minggu, 17 Maret 2024 12:06 WIB
Hillary Brigitta Lasut. Foto: Istimewa
Hillary Brigitta Lasut. Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Rakyat masih mempercayai Hillary Brigitta Lasut sebagai anggota DPR. Pergantian partai politik (parpol) tidak menjadi hambatan. Hillary kembali terpilih sebagai anggota DPR periode 2024-2029 dari Daerah Pemilihan Sulawesi Utara (Sulut).

Dia berganti almamater dari Partai NasDem ke Partai Demokrat. Mantan anggota Komisi III DPR itu menjadi calon anggota legislatif (caleg) dengan suara terbanyak dari dapil yang meliputi 15 kabupaten dan kota tersebut.

Hillary sukses mengantongi suara sebanyak 310.780. Dengan demikian, satu dari enam kursi DPR yang tersedia di dapil Sulut berhasil direbut Hillary. 

"Mensyukuri amanat dan semua karena pertolongan Tuhan dan hati masyarakat Sulut yang mau memilih tanpa money politics. Tetapi saya menyadari ada tanggung jawab yang sangat besar mengingat lebih banyak masyarakat yang menaruh harap di pundak saya dan tim," kata Hillary kepada Rakyat Merdeka, Sabtu (16/3/2024).

Baca juga : Kontes dan Festival Terbesar di 2024 Siap Mengguncang Jakarta

Sekadar informasi, Hillary sempat terpilih sebagai anggota dewan periode 2019-2024 dari Partai NasDem. Namun, di pertengahan 2023, dia diganti koleganya sesama politisi NasDem Kamran Muchtar Podomi.

"Saya sudah di-PAW (Pergantian Antar Waktu) sejak 2023 dan menunggu terpilih kembali. Namun, kami tetap memanfaat- kan waktu dengan membantu laporan masyarakat yang bisa diselesaikan dengan bantuan hukum," aku Hillary.

Ikhtiar ini juga bakal diteruskan Hillary usai dilantik sebagai legislator Oktober mendatang.

"Kami akan melanjutkan program penanganan bantuan hukum gratis dan menyelesaikan kasus-kasus yang dilaporkan secara online dengan serius," janjinya.

Baca juga : Sore Ini, Widodo Janjikan Arema Terus Menggempur Macan Kemayoran

Putri dari Ketua DPD Partai Demokrat Sulut Elly Lasut ini mengungkapkan, banyak program yang tertunda setelah dirinya di-PAW.

"Ada laporan dan aspirasi masyarakat. Jabatan itu kami pergunakan maksimal untuk kepentingan masyarakat," tegas dia.

Soal tupoksi apa yang layak dia emban di Senayan, Hillary berharap bisa ditempatkan di komisi yang membidangi pertahanan atau hukum.

"Komisi III (hukum) atau Komisi I (pertaha- nan)," harapnya.

Baca juga : Eskalator Naik Tiba-Tiba Turun Di Stasiun Manggarai, KAI Commuter Minta Maaf

Untuk lima kursi DPR dari dapil Sulut lainnya draih Christovel Liempepas dari Partai Gerindra dengan 33.258 suara. Dua kader PDI Perjuangan, yakni Rio A.J Dondokambey dengan 194.209 suara dan Yasti Soepredjo Mokoagow dengan 85.091 suara.

Selanjutnya, Christiany Eugenia Paruntu dari Partai Golkar dengan 88.520 dan Felly Estelita Runtuwene dari Partai NasDem dengan 52.889 suara.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.