Dark/Light Mode

Ogah Tanggapi Bursa Ketum KNPI, Gibran Klaim Pilih Fokus Kerja

Senin, 15 Maret 2021 09:14 WIB
Wali kota Solo, Gibran Rakabuming Raka
Wali kota Solo, Gibran Rakabuming Raka

RM.id  Rakyat Merdeka - Meski didukung menjadi Ketua Umum (Ketum) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Periode 2021-2024, Wali kota Solo, Gibran Rakabuming Raka enggan menanggapinya. Gibran lebih memilih untuk fokus berkerja di Solo. 

Putra sulung Presiden Jokowi ini dianggap layak dan punya integritas untuk memimpin KNPI. Gibran juga dinilai, memiliki dedikasi dan prestasi untuk menjaga persatuan pemuda Indonesia.

Baca juga : Operasional Posko Corona Terhambat

"Ya, nanti bisa dibicarakan dulu. Saya fokus kerja dulu," kata Gibran dikutip Gesuri.id, Senin (15/3).

Saat ini, Gibran ingin fokus untuk yang di Solo dulu. Karena di Solo masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan."Saya ingin fokus di Solo dulu saja. Karena PR masih banyak," katanya.

Baca juga : Ogah Di Man City, Garcia Pilih Mudik Ke Blaugrana

Mencuatnya, nama Gibran untuk maju sebagai Ketum KNPI, dilontarkan oleh DPD DKI Jakarta. Kongres KNPI akan digelar pada tahun ini. Kongres kali ini untuk menyatukan tiga kubu yang sepakat melakukan islah. [MFA]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.