Dark/Light Mode

Enes Kanter, Main Basket Sambil Puasa

Selasa, 4 Juni 2019 10:48 WIB
Enes Kanter, muslim yang merumput di NBA. (Foto : twitter@Enes_Kanter)
Enes Kanter, muslim yang merumput di NBA. (Foto : twitter@Enes_Kanter)

RM.id  Rakyat Merdeka - Lapar dan haus tidak menghalangi pebasket asal Klun Portland Trail Blazer, Enes Kanter. Sebagai atlet Muslim, Kanter terus berdoa yang terbaik bagi tim.

Kanter saat ini disibukkan dengan latihan. Pasalnya, laga akbar NBA sudah masuk babak final antara Raptors dan Warirors. Sekalipun Belezer sudah gugur, Kanter tetap latihan dan tentunya berpuasa satu bulan penuh.

“Sebagai muslim, Anda harus salat setiap hari, yang mana Anda harus lakukan. Dan jadwal NBA sangat sulit dengan begitu banyak workouts, pertemuan, bepergian dan menyaksikan rekaman pertandingan. Itu berat, tapi memungkinkan. Sama halnya dengan berpuasa. Saya puasa saat bermain, tapi saya memastikan bahwa saya menjalani gaya hidup sehat pada saat yang sama,” ujar Kanter.

Baca juga : Pantauan Udara, Lalin Tol Trans Sumatera Ramai Lancar

Dilansir brilio.net dari ny- times.com, salah satu laga yang dilakoni Karter sambil berpuasa yaitu kala menghadapi Denver Nuggets. Kala itu, klubnya berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 112- 116.

Enes Kanter tercatat menyumbang 20 poin dan 10 rebound untuk klubnya. Kanter diketahui rutin berpuasa Ramadan tiap tahunnya sejak awal kariernya. Bahkan, sejak usia 16 tahun, ketika ia harus berlatih bersama klub, Kanter tetap memilih untuk puasa.

Sebelum bermain untuk Portland Trail Blazers, Kanter pernah memperkuat tiga klub NBA lainnya, yakni Utah Jazz, Thunder City Oklahoma dan Knicks. Selain rajin berpuasa, Kanter juga dikenal sebagai pemain yang taat beribadah. Ia mengaku tidak kesulitan beriba- dah karena merasa dihormati oleh pihak klub.

Baca juga : RI Integrasikan Pasifik Jadi Tujuan Wisata Terpadu

“Sebelum bergabung dengan tim-tim itu, saya selalu katakan kalau saya seorang Muslim yang harus beribadah lima kali sehari. Mereka memberikan saya fasilitas tempat beribadah, sehingga saya bisa beribadah dengan baik,” ujar Kanter.

Selain Kanter, tercatat ada empat pemain muslim yang kini tengah berjuang di babak play off NBA. Tiga pemain muslim lainnya, yakni Al Farouq Aminu, rekan satu tim Kanter, Kenneth Faried dari klub Houston Rockets, dan Ersan Ilyasova yang bermain untuk Milwaukee Bucks.

Pemain muslim di NBA memang bukan hal yang baru, namun ketika kita bicara soal pemain muslim yang tetap tampil baik ketika puasa jawabannya ialah Enes Kanter. [BSH]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.