Dark/Light Mode

Liverpool vs West Ham 1-0

Mane Patahkan Kekuatan Palu

Senin, 7 Maret 2022 09:00 WIB
Sadio Mane. (Foto: AFP).
Sadio Mane. (Foto: AFP).

RM.id  Rakyat Merdeka - Liverpool berhasil memetik poin penuh setelah menang tipis atas West Ham United 1-0 di Stadion Anfield, dini hari kemarin. Kemenangan The Reds sangat penting agar terus menempel Manchester City yang duduk di puncak klasemen.

GOL semata wayang Liverpool diciptakan Sadio Mane melalui sontekannya dari umpan keras Trent Alexander-Arnold pada menit ke-27. Gol penyerang Senegal itu sempat diperiksa VAR dan hasilnya dipastikan tak terjadi offside. Dengan hasil itu, Liverpool tetap bertengger di posisi kedua klasemen dengan raihan 63 poin dari 27 laga.

Baca juga : Basarah Nilai Keppres Hari Penegakan Kedaulatan Negara Sudah Objektif

Adapun The Hammers – julukan West Ham di peringkat kelima dengan 45 poin dari 28 pertandingan. Di laga tersebut, sebenarnya anak buah Juergen Klopp memiliki sejumlah peluang, tapi gagal tercipta. Setelah gol Mane, Luiz Diaz sempat menciptakan peluang bagus namun gagal berbuah gol.

Adapun kekalahan dari Liverpool membuat West Ham tertahan di peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan koleksi 45 poin dari 28 laga. Kekalahan dari Liverpool juga memperburuk rekor tidak pernah menang pelatih West Ham, David Moyes, di Stadion Anfield menjadi 19 pertandingan beruntun di semua kompetisi.

Baca juga : Driver Ojol Ajak Masyarakat Gunakan BBM Oktan Tinggi

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp memberikan sanjungan dengan menyebut pertahanan solid anak buahnya itu sama seperti sebuah gol yang membawa kemenangan. Di sisi lain, pelatih asal Jerman itu mengakui alasan West Ham bisa menyerang karena pengorganisiran permainan Liverpool kurang baik di laga ini. “Semua situasi ini (bertahan dengan baik) seperti mencetak gol. Tetapi itu tidak akan menjadi taktik kami. Organisasi (permainan) kami salah,” tutur Jurgen Klopp, seperti dilansir Independent, Minggu (6/3/2022).

Klopp mengatakan, ketika permainan kurang terorganisir dengan sempurna, atau tidak menguasai permainan, maka pemain harus memiliki semangat yang kuat untuk menang. “Ketika Anda tidak terorganisir dengan sempurna atau Anda tidak memenangkan tantangan yang menentukan, Anda harus menggunakan kaki Anda, semangat, dan hati yang besar untuk bertahan,” tuturnya.

Baca juga : Gigit Sang Singa, Kelelawar Ke Final

Namun, Klopp bersyukur karena pada akhirnya anak-anak asuhnya bisa mengakhiri pertandingan dengan kemenangan. “Robbo, Naby, lalu Ali, kami tahu kami membutuhkan sedikit keberuntungan di momen-momen ini dan beberapa pertahanan yang tepat, tetapi saya pikir sulit untuk menyangkal peluang mereka (West Ham) selama 95 menit,” tutup pelatih berusia 54 tahun itu.

Dengan hasil tersebut, Mohamed Salah Cs berhasil menjaga peluang untuk menyabet gelar juara Liga Inggris musim ini. Mereka mengumpulkan 63 poin dari 27 pertandingan dan hanya berjarak tiga angka dari Manchester City di puncak klasemen. Akan tetapi, Liverpool punya tabungan satu laga lebih sedikit. Di sisi lain, Manchester City berpotensi hilang poin karena akan menjamu Manchester United di Stadion Etihad.  [JON]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.