Dark/Light Mode

Turnamen Pramusim, Aji Ogah Forsir Pemain Asing Persebaya

Jumat, 3 Juni 2022 14:15 WIB
Pelatih Persebaya, Aji Santoso. (Foto : LIB)
Pelatih Persebaya, Aji Santoso. (Foto : LIB)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso tidak akan memforsir para pemain asingnya turun di ajang turnamen pramusim. Aji masih akan memantau Kondisi fisik pemainnya. 

Laga menyambut Liga 1 atau pramusim akan digelar pada 11 Juni mendatang. Sementara saat ini, skuad Persebaya Surabaya masih belum komplit 100 persen.

Dua pemain asing yakni Sho Yamamoto dan Higor Vidal sudah merapat. Di rencanakan masih ada satu pemain asing baru yang segera merapat.

Baca juga : Pionir Tanaman Hias Indonesia, Aglaonema Mampu Bersaing Di Pasar Dunia

Pemain asing yang berposisi sebagai striker itu akan berangkat menuju Surabaya pada tanggal 4 Juni besok dari negara asalnya. Hal ini disampaikan langsung oleh Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso yang merasa senang dengan semakin kompletnya komposisi tim.

“Saya cukup happy karena Sho (Yamamoto) sudah ikut latihan. Jadi pemain asing tinggal satu lagi yang insya Allah tanggal 4 berangkat ke Indonesia,” ujar mantan pelatih Persela Lamongan.

Sementara perihal adaptasi Sho Yamamoto dan Higor Vidal dengan tim, Aji Santoso merasa tidak ada masalah dengan adaptasi.

Baca juga : Turnamen Pramusim, Borneo FC Maksimalkan Laga Kandang

Dia hanya menilai kondisi keduanya masih belum benar-benar 100 persen fit. Sehingga belum berani memastikan apakah akan langsung menurunkan mereka dari awal di ajang turnamen pra musim 2022 mendatang.

“Saya masih meningkatkan kondisi Vidal (Higor) dan Sho (Yamamoto) karena dia kondisinya belum fit dan belum siap,” jelas pelatih berusia 52 tahun.

“Saya mempersiapkan dia meskipun di turnamen tidak main dari awal, paling tidak mereka bertiga bisa main. Meskipun tidak dari awal,” imbuhnya.

Baca juga : Turnamen Pramusim, Persib Masuk Grup Neraka

Aji Santoso menjelaskan saat ini kondisi Persebaya Surabaya sudah dalam kondisi siap untuk terjun di turnamen pra musim. Walaupun secara taktikal masih membutuhkan waktu lebih lama untuk mematangkan taktik yang diinginkan. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.