Dark/Light Mode

Raja Sapta Jempolin Pembinaan Berjenjang Atlet Bulu Tangkis

Senin, 1 Agustus 2022 20:29 WIB
Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) Raja Sapta Oktohari memberikan apresiasi terhadap pembinaan berjenjang yang dirancang Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PP PBSI).

Pembuktian tersebut kembali ditunjukkan secara serius melalui penyelenggaraan Piala Presiden 2022 di GOR Nanggala, Jakarta, Senin (1/8).

Okto, sapaan karib Raja Sapta, mengatakan Piala Presiden menjadi bukti nyata komitmen PP PBSI untuk melahirkan atlet-atlet andal yang akan mengharumkan nama Merah Putih di kancah internasional.

Baca juga : PPHN Untuk Pembangunan Berkelanjutan 83.381 Desa

Sebagai informasi, Piala Presiden berlangsung 1-6 Agustus diikuti 600 atlet dari 30 provinsi di Indonesia.

“Saya selalu mengatakan PBSI menjadi benchmark utama dalam pembinaan prestasi olahraga di Indonesia, baik tata kelola organisasinya maupun pembinaan prestasi. Piala Presiden ini adalah langkah luar biasa karena ini merupakan legitimasi,” ujar Okto.

Ia mengatakan, Hal ini dikarenakan PBSI telah memiliki turnamen yang komplet, mulai dari kejuaraan dunia, rangkaian tour BWF series, kejuaraan nasional, hingga Piala Presiden yang kali pertama yang diadakan di Indonesia.

Baca juga : Smart Package Bikin Pemilik Xpander Cs Tenang Ke Bengkel

“Semoga ini dapat memotivasi cabang olahraga lain untuk melakukan hal yang sama. Kita saat ini punya DBON yang merupakan program utama Kemenpora, sehingga akan selalu ada promosi dan degradasi,” ujar Okto.

Dalam kesempatan itu, Okto juga mengapresiasi Adaro selaku official sponsor penyelenggaraan Piala Presiden. Keterlibatan pihak swasta di sektor olahraga diyakini dapat membantu peningkatan prestasi Merah Putih di kancah internasional.

“Bulu tangkis ini juga salah satu olahraga yang telah menjadi industri di Indonesia dan saya mengaprediasi adaro yang mau mendukung pembinaan olahraga indonesia. Semoga apa yang telah dilakukan Adaro dapat diikuti oleh perusahaan lainnya sehingga olahraga kita dapat lebih maju,” ujar Okto.

Baca juga : Perplatsi Sambut Membludaknya Permintaan Energi Terbarukan

Sementara itu, Presiden Direktur dan Chief Executif Officer Adaro Energy Indonesia Boy Thohir mengatakan dukungan yang diberikan di Piala Presiden kali ini menjadi komitmen perusahaannya dalam berkontribusi di bidang olahraga.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.