Dark/Light Mode

Top, Tim DKI Caplok 3 Emas Di Hari Pertama Kejuaraan Sepatu Roda Solo

Sabtu, 20 Agustus 2022 14:58 WIB
Ketua Pengprov Perserosi DKI Jakarta, Muhammad Sal (kiri) bersama Yonathan Lovertus Reinhartta dan Yemima Lovellya Lauretha menerima mendali emas di Kejuaraan sepatu roda Piala Walikota Solo, Sabtu (20/8)
Ketua Pengprov Perserosi DKI Jakarta, Muhammad Sal (kiri) bersama Yonathan Lovertus Reinhartta dan Yemima Lovellya Lauretha menerima mendali emas di Kejuaraan sepatu roda Piala Walikota Solo, Sabtu (20/8)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tim sepatu roda DKI Jakarta kembali meraih emas. Kali ini, Tim DKI  yang dipimpin Muhammad Sal meraih tiga emas pada Hari Pertama Kejuaraan Terbuka Sepatu Roda Tingkat Nasional Piala Walikota Solo Ke 7 di Velodrome, Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (20/8).

Untuk sementara tiga medali emas DKI diraih oleh Yonathan Lovertus Reinhartta dari nomor 10 km poin to poin (PTP), Yemima Lovellya Lauretha dari nomor 15 km eliminasi putri. Keduanya, adalah kakak beradik peraih medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2021 di Papua.

Baca juga : PH Ryan Ahmad Ronas: Hanya Berdasarkan Keterangan Satu Saksi

Sementara satu medali emas lainnya disumbangkan atlet junior, Kaisha dari nomor 10 km eliminasi putri.

Ketua Pengprov Pengurus Persatuan Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Porserosi) DKI  Jakarta, Muhammad Sal mengatakan, tim DKI yang berangkat menggunakan bus ke Solo itu akan turun di kelompok umur A, B, C, D, junior dan senior.

Baca juga : Yakin Lolos, Partai Reformasi Akan Perjuangkan Semangat Proklamasi 1945 

“Karena berangkat dengan bus, kita membawa atlet sebanyak mungkin untuk memberi kesempatan kepada atlet muda menambah pengalaman berlomba dan memperbanyak jam terbang,” kata  Cing Ical, sapaan akrab Muhammad Sal asal Kota Bekasi ini.

Ical berharap seluruh atlet yang ikut berlomba dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk menguji ketangguhan setelah berlatih secara continue di Jakarta. 

Baca juga : Daftar Di Hari Pertama, Perindo Bidik 60 Kursi DPR

Seperti diketahui, Kejuaraan Terbuka Sepatu Roda Piala Walikota Solo 7 ini diikuti 1.368 atlet dari 67 club sepatu roda di seluruh Indonesia. Event ini akan berlangsung selama dua hari, Sabtu (20/8) dan Minggu (21/8). Kejuaraan ini sebagai ajang pengembangan olahraga sepatu roda sekaligus pencarian bibit atlet balap sepatu roda ■
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.