Dark/Light Mode

BRI Liga 1 Indonesia

Maung Bandung Siap Gelar Uji Tanding

Selasa, 9 Mei 2023 15:37 WIB
Para pemain Persib Bandung saat latihan. (Foto : Persib)
Para pemain Persib Bandung saat latihan. (Foto : Persib)

RM.id  Rakyat Merdeka - Manajemen Persib Bandung memastikan menyiapkan pertandingan uji coba jelang kick off Liga 1 2023/2024. Sejauh ini, Persib memang masih diliburkan, Milla juga belum mengumpulkan pemainnya dalam sebuah pelatihan.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono mengatakan informasi yang dia dapat tidak ada gelaran turnamen pra musim sebelum kompetisi Liga 1 digelar awal Juli mendatang.

Baca juga : Teco Setuju Penambahan Pemain Asing, Tapi...

“Informasi yang kita terima tidak ada turnamen pra musim lagi. Kita tidak akan menyelenggarakan trofeo, kita akan melakukan persiapan pre season, dan kemudian ada beberapa pertandingan uji tanding,” papar Teddy.

Persib akan mengagendakan dua sampai tiga pertandingan persahabatan. Waktu pelaksanaan dan lawan yang akan dihadapi bakal diberitahu kemudian. “Ditunggu saja, mungkin dua atau tiga friendly game,” terang Teddy.

Baca juga : Perkuat Benteng Pertahanan, Persita Rekrut Bek Timnas Filipina

Mengenai home base musim depan Teddy menyebut Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) akan menjadi prioritas dibanding Stadion Si Jalak Harupat yang terletak di Kabupaten Bandung. “Home base tetap GBLA,” sebut Teddy.

Saat ini manajemen Persib tengah sibuk menyelesaikan perekrutan dan pengumuman pemain baru. Baru dua pemain yang berhasil didatangkan, yakni Ryan Kurnia dari Persikabo 1973 dan Edo Febriansah dari RANS Nusantara FC.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.