Dark/Light Mode

BRI Liga 1

Persija Tampil Buruk, Thomas Doll Kehabisan Kata-kata

Senin, 14 Agustus 2023 06:28 WIB
Riko SImanjuntak pada laga lawan Madura United, Minggu (13/8) malam. (Foto : Persija)
Riko SImanjuntak pada laga lawan Madura United, Minggu (13/8) malam. (Foto : Persija)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll  kecewa berat anak asuhnya tampil buruk dihajar Madura United dengan skor 2-0 pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Minggu (13/8/2023) malam.

Gol Madura United lahir pada menit ke-37. Gol dicetak oleh Brandao Junior setelah memanfaatkan umpan terobosan lambung Hugo Gomes.

Setelah menguasai bola, Brandao langsung men-chip bola ke arah kiri gawang Persija yang dikawal Cahya Supriadi. Skor 1-0 untuk keunggulan Madura hingga 45 menit pertama.

Baca juga : Persikabo Vs Borneo FC, Ujian Perdana Pelatih Asal Meksiko

Pada menit ke-50, Madura United berhasil menambah gol. Lagi-lagi, gawang Macan Kemayoran dijebol oleh Brandao lewat umpan Hugo Gomes.

Brandao yang tidak terkawal ketat di sisi kanan dengan leluasa menembak ke arah kanan gawang. Tendangan yang terukur tak mampu diselamatkan oleh Cahya. Skor 2-0 untuk keunggulan Madura United.

Usai laga, pelatih Persija Thomas Doll mengungkapkan kekecewaannya. Selain hasil akhir, performa tim yang buruk menjadi pemicu kekecewaan pelatih asal Jerman itu.

Baca juga : Malam Ini Persija Vs Madura United, Duel Tim Papan Atas

“Pertama-tama saya mau mengucapkan selamat kepada Madura United atas kemenangannya. Saya biasanya akan berkomentar bagaimana jalannya pertandingan di babak pertama atau kedua, tapi tidak untuk hari ini. Saya sangat kecewa dengan performa tim saya,” ucap Thomas.

"Kami datang ke sini dengan kondisi yang baik, kami memiliki pertandingan yang baik sebelumnya, ini tidak seharusnya terjadi," ujarnya.

Pelatih asal Jerman itu pun menyayangkan segala sesuatu yang telah dipersiapkan Riko Simanjuntak Cs sebelum laga tersebut.

Baca juga : Persib Apes, Marck Klok Cs Dilarang Main Dan Didenda Rp 75 Juta

"Jadi mengapa terbang ke sini, dengan semua persiapan, dengan menggunakan bus, lalu terbang, dan hotel, kemudian bermain seperti ini, lebih baik kami tetap ada di Jakarta," tegasnya."


 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.