Dark/Light Mode

Liga Europa 2023, Serigala Merah Gigit Slavia Praha

Jumat, 27 Oktober 2023 06:18 WIB
Para pemain AS Roma di pentas Liga Italia. (Foto : ist)
Para pemain AS Roma di pentas Liga Italia. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tim Italia, AS Roma, berhasil mengalahkan pasukan Slavia Praha dengan kor 2-0 pada pertandingan matchday 3 Grup G Liga Europa 2023/2024.

Duel AS Roma alias Il Lupi atau Serigala Ibu Kota vs Slavia Praha di Stadion Olimpico, Roma, pada Jumat (27/10/2023) dini hari WIB.

Baca juga : Bintang Jepang Mengkilap, Liverpool Bantai Wakil Prancis 5-1

Dua gol kemenangan tuan rumah Giallorossi atas Slavia Praha seluruhnya tercipta di babak pertama. Masing-masing lewat aksi Edoardo Bove di menit pertama dan Romelu Lukaku ada menit ke-17.

Berkat hasil ini, AS Roma pun semakin kokoh bertengger di puncak klasemen Grup G dengan poin 9. Sementara Slavia Praha menempati peringkat dua dengan poin 6.

Baca juga : Mou Diusir Wasit, Serigala Merah Menang Tipis

Stephen El Shaarawy layak terpilih menjadi pemain terbaik. Dalam laga ini, El Shaarawy memang tak mencatatkan namanya di papan skor. Namun, penggawa Timnas Italia itu berandil besar dengan memborong dua assist.

Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, menyebut Slavia Praha bukanlah tim kaleng-kaleng. “Slavia Praha tim yang sangat bagus dan punya banyak opsi formasi. Ini tim luar biasa yang patut diwaspadai,” tutur Jose Mourinho, seperti dilansir Roma Press.

Baca juga : Setan Merah Kepincut Luka Modric

AS Roma dan Slavia Praha sejauh ini masih sama-sama sempurna. Kedua tim telah menunjukkan serangan yang tajam dan pertahanan yang kuat.

Giallorossi sudah mencetak enam gol dan hanya satu kali kebobolan. Sementara itu, wakil Republik Ceko telah mengukir delapan gol dan belum sekali pun kemasukan.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.