Dark/Light Mode

Kerap Melakukan Blunder Untuk PSG

Donnarumma Terancam Digusur

Jumat, 8 Desember 2023 07:00 WIB
Gianluigi Donnarumma. (Foto: Getty Images)
Gianluigi Donnarumma. (Foto: Getty Images)

RM.id  Rakyat Merdeka - Masa depan Gianluigi Donnarumma di Paris Saint Germain (PSG) mulai dipertanyakan. Kiper Timnas Italia itu kerap melakukan blunder. Dia pun terancam tergusur dari skuad utama PSG.

Diketahui, performa Donnarumma sejak musim 2023/2024 tak kunjung kin­clong. Padahal, sejak digaet PSG pada musim panas 2021, posisi Donnarumma sebagai starter di bawah mistar gawang nyaris tidak tergantikan.

Bahkan, dia hampir mem­buat 100 penampilan untuk Les Parisiens --julukan PSG--di seluruh kompetisi selama musim ketiga. Tapi, performa Donnarumma belakangan ini mulai menurun. Khususnya di musim keempat atau sejak dimulainya musim kompetisi 2023/2024 dengan membuat beberapa kali blunder.

Baca juga : Diguyur Hujan Lebat, 45 RT Di Jakarta Terendam Banjir

Terbaru, blunder itu dilakukan akhir pekan lalu ketika PSG menang atas tuan rumah Le Havre dalam lanjutan Ligue 1 2023/2024. Di laga itu, Donnarumma diganjar kartu merah akibat melakukan tekel ceroboh terhadap penyerang Le Havre, Josue Casimir. Untungnya, PSG tidak terpengaruh. PSG tetap memenangi permainan ber­kat gol Kylian Mbappe dan Vitinha.

Sementara kiper pelapis PSG Arnau Tenas justru tampil gemil­ang setelah Donnarumma keluar permainan. Tenas melakukan tujuh penyelamatan guna me­mastikan PSG pulang dengan angka sempurna.

Pelatih PSG Luis Enrique menolak menyalahkan aksi Donnarumma itu. Sedangkan, eks kiper kawakan Italia dan PSG Gianluigi Buffon yakin, Donnarumma tidak akan kehi­langan statusnya sebagai kiper utama.

Baca juga : Bantuan Kemanusiaan RI Untuk Palestina Tiba Di Mesir

“Saya tidak akan bilang dia tidak lagi starter di PSG. Insiden itu cuma satu momen saja,” kata Buffon kepada ๐˜š๐˜ฌ๐˜บ ๐˜š๐˜ฑ๐˜ฐ๐˜ณ๐˜ต ๐˜๐˜ต๐˜ข๐˜ญ๐˜ช๐˜ข, kemarin.

“Seperti kiper-kiper hebat lainnya, sayang sekali. Tapi, sejujurnya dia sudah menjalani be­berapa momen sulit. Dia sedang mendapat kritik. Saya yakin dia cukup kuat untuk terus maju,” papar Buffon.

Buntut kartu merah itu, Donnarumma diskors selama dua pertandingan. Donnarumma mesti absen saat PSG menjamu Nantes (10/12) dan bertamu ke markas Lille (18/12).

Baca juga : Lebih Dari 50 Ton Bantuan Kemanusiaan RI Untuk Gaza Tiba Di Mesir

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Jumat 8/12/2023 dengan judul Kerap Melakukan Blunder Untuk PSG, Donnarumma Terancam Digusur

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.