Dark/Light Mode

BRI Liga 1

Persis Vs Dewa United, Janji Poin Penuh Di Laga Tutup Tahun

Minggu, 17 Desember 2023 05:42 WIB
Para pemain Persis Solo di BRI Liga 1. (Foto : ist)
Para pemain Persis Solo di BRI Liga 1. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Malam ini, Minggu (17/12) kick off pukul 19.00 WIB, skuad Persis Solo bertekad tidak akan mengecewakan suporternya pada laga penutup 2023.

Dijadwalkan, Persis Solo akan melakoni laga penutup tahun 2023 Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Minggu (17/12) sore kontra Dewa United

Caretaker Tithan Suryata menyatakan bahwa Laskar Sambernyawa siap untuk berkomitmen memberikan yang terbaik pada laga esok hari.

Baca juga : Motivasi Tinggi Abimanyu Di Laga Penutup Tahun 2023

“Kita semua di dalam tim sudah berkomitmen pada laga kontra Dewa United. Kita akan berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan 3 poin.”

“Meskipun persiapan kita cukup singkat, karena memiliki laga tunda kemarin melawan Persebaya. Berbanding terbalik dengan Dewa United yang mempunyai masa recovery yang jauh lebih lama. Akan tetapi, kita tetap akan sangat siap untuk menghadapi pertandingan besok (hari ini).”

Menanggapi banyaknya peluang yang tidak bisa dikonversikan menjadi gol pada beberapa laga terakhir Persis, Tithan sudah melakukan evaluasi untuk mengatasi masalah tersebu.

Baca juga : Maciej Gajos Siap Tutup Tahun Dengan Kemenangan

 “Saya pikir kita sudah melaksanakan latihan, menganalisa, dan evaluasi terhadap pertandingan sebelumnya. Kita memiliki banyak peluang, namun belum menjadi rezeki untuk menjadi gol. Kita akan memanfaatkan lebih banyak peluang untuk menjadi gol.”

“Tetapi kita juga membutuhkan semangat dan dukungan dari suporter, serta manajemen. Semua elemen harus menjadi satu untuk menghadapi pertandingan nanti,” jelasnya.

Tithan pun juga menjelaskan kondisi pemain yang masih diragukan untuk tampil kontra Dewa United.

Baca juga : Madura United Cuma Patok Masuk 4 Besar

“Kanu dan Jaimerson dipastikan tidak bisa bermain karena akumulasi kartu. Kita masih akan memantau kondisi Eky Taufik dan Moussa Sidibe, semua tergantung pada kondisi mereka di sesi latihan hari ini.”

M. Riyandi mewakili penggawa Laskar Sambernyawa pun menyatakan kesiapan bersama rekan-rekannya agar dapat memberikan yang terbaik di Stadion Manahan.

“Semua pemain sangat antusias untuk pertandingan beosk (hari ini), karena kita akhir kembali lagi ke ‘rumah’ kita yang sebenarnya, Stadion Manahan. Semua sangat siap memberikan yang terbaik untuk Persis Solo.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.