Dark/Light Mode

Las Palmas Vs Barcelona

Barca Butuh Energi Baru

Kamis, 4 Januari 2024 07:00 WIB
Joao Felix. (Foto: Getty Images)
Joao Felix. (Foto: Getty Images)

RM.id  Rakyat Merdeka - Mengawali tahun 2024, Barcelona akan bertandang ke Las Palmas dalam lanjutan La Liga di Estadio de Gran Canaria, dini hari nanti. Barca butuh poin penuh untuk tetap konsisten di papan atas.

Saat ini, tim asuhan Xavi Hernandez itu menempati posisi keempat dengan 38 poin atau terpaut tujuh poin dengan pimpi­nan klasemen Real Madrid dan Girona. Sedangkan, Las Palmas menempati posisi kesepuluh dengan torehan 25 poin.

Baca juga : Buru Penglaris Awal 2024

Pada duel terakhir, Barca kontra Las Palmas berakhir imbang 1-1 di musim lalu. Barcelona unggul lewat gol Lionel Messi menit ke-21, kemudian Las Palmas mem­balasnya melalui penalti Jonathan Calleri menit ke-48.

Tapi, Barca di musim ini sudah ditinggalkan superstar Lionel Messi, dan selama musim 2023/2024 ini mengalami banyak pasang surut. Terbaru, Barca me­nelan kekalahan 2-3 dalam laga uji coba melawan klub Meksiko, Club America. Laga ini digelar di Fair Park Stadium, Dallas, Jumat (22/12/2023) pagi WIB.

Baca juga : Bawa Misi Kudeta Liverpool

Meski hanya bertajuk uji coba, Barcelona menurunkan sejumlah pemain utama. Sebut saja Frenkie De Jong, Joao Felix, Robert Lewandowski hingga Joao Cancelo.

Barcelona mencetak gol mela­lui Lamine Yamal dan Marc Guiu. Club America mendapat gol melalui brace atau dua gol Julian Quinones dan Henry Martin.

Baca juga : Gibran Yakinkan IKN Bakal Buka Titik Pertumbuhan Ekonomi Baru

Ini menjadi laga terakhir Barcelona tahun 2023. Berikutnya, Blaugrana akan menghadapi Las Palmas dalam lanjutan La Liga pada Jumat (5/1/2024) dini hari WIB.

Sebelumnya, pada duel jor­nada atau pekan ke-17 La Liga Spanyol 2023/2024, El Barca juga mengalami pertandin­gan yang kurang memuaskan. Tim Valencia yang menjamu Barcelona di Stadion Mestalla, Minggu (17/12/2023) dini hari WIB itu mampu bertahan den­gan skor imbang 1-1.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.