Dark/Light Mode

Trofi Coupe de France 2023/24 Persembahan Terakhir Mbappe Di PSG

Minggu, 26 Mei 2024 05:55 WIB
Kylian Mbappe. (Foto : ist)
Kylian Mbappe. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kylian Mbappe sukses mempersembahkan trofi Coupe de France 2023/24 untuk Paris Saint-Germain (PSG) sebelum pindah ke Real Madrid musim depan.

Mbappe melakoni laga terakhir dengan mengalahkan Lyon 2-1 di final yang digelar di Stadion Pierre-Mauroy pada Minggu (26/5) dini hari WIB.

Baca juga : Ogah Ke Chelsea, Osimhen Ngebet Gantiin Mbappe Di PSG

Dua gol PSG masing dicetak oleh Ousmane Dembele dan Fabian Ruiz, sedangkan Lyon hanya bisa memperkecil jarak melalui gol Jake O'Brien.

Trofi ini adalah yang ke-15 bagi PSG sekaligus menjadi persembahan terakhir oleh Kylian Mbappe yang dipastikan hengkang dan kemungkinan gabung Real Madrid di musim panas ini.

Baca juga : Juara All England, Fajar/Rian Persembahkan Gelar Buat Coach Aryono

Fayza Lamari, agen sekaligus ibunda Kylian Mbappe, memastikan putranya akan main di Real Madrid pada musim depan.

"Kalian semua kan sudah tahu," jawab ibunda Mbappe, seperti dikutip ESPN.

Baca juga : Teco Pede Bali United Bisa Bersaing Meraih Gelar Juara Liga 1

Bersama PSG, sebelumnya, ia telah memenangkan enam gelar Ligue 1 dan tiga Coupe de France , termasuk empat gelar domestik pada musim 2019-20 , sekaligus memimpin klub tersebut ke final Liga Champions UEFA pertamanya pada tahun 2020. 

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.