Dark/Light Mode

Ogah Nasibnya Digantung Seperti Ten Hag

Tuchel Tolak Setan Merah?

Rabu, 12 Juni 2024 06:30 WIB
Thomas Tuchel. (Foto: Istimewa)
Thomas Tuchel. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Thomas Tuchel dikabarkan menolak tawaran melatih Manchester United (MU). Dia tak mau nasibnya sama seperti Erik Ten Hag, yang digantung klub berjuluk Setan Merah itu.

Diketahui, akhir musim ini, Thomas Tuchel dipastikan ber­pisah dengan klubnya, Bayern München. Dia dipecat karena gagal meningkatkan performa tim asuhannya.

“FC Bayern Muenchen dan pelatih kepala Thomas Tuchel telah bersama-sama memutuskan untuk mengakhiri hubungan kerja sama mereka, yang awalnya akan berlangsung hingga 30 Juni 2025, pada 30 Juni 2024,” demikian per­nyataan resmi Bayern Munchen di situs resminya, kemarin.

“Ini adalah hasil dari dis­kusi konstruktif antara Chief Executive Officer (CEO) Jan-Christian Dreesen dan Thomas Tuchel,” lanjut pernyataan itu.

Baca juga : Pejabat Yang Bohong Isi LHKPN Jangan Dilantik

Setelah dipecat Bayern Muenchen, Tuchel pun menjadi incaran banyak klub top Eropa. Salah satu, Manchester United.

Klub asal Inggris itu tertarik menggunakan jasa pria asal Jerman itu sebagai pengganti Erik Ten Hag. Akan tetapi, Manchester United mendapatkan kabar kurang menyenangkan dari Tuchel.

Menurut laporan Fabrizio Romano, Tuchel memutuskan untuk menolak tawaran peker­jaan dari Setan Merah.

Eks pelatih Chelsea itu, kata dia, memilih untuk mengikuti jejak Juergen Klopp yang me­milih istirahat setelah mundur dari Liverpool. Keduanya sama-sama tidak ingin mengambil pekerjaan musim panas ini.

Baca juga : Luna Maya, Nangis Ditinggal Maxime

“Thomas Tuchel tidak in­gin mengambil pekerjaan Manchester United. Dia takut nasibnya sama seperti Teh Hag, sehingga ingin lebih dulu beristi­rahat dan tidak melatih klub manapun di musim panas ini,” cuit Fabrizio Romano.

“Keputusan itu bahkan telah disampaikan Tuchel ke per­wakilan Manchester United beberapa pekan lalu,” imbuh Fabrizio Romano.

Nasib Erik Ten Hag sendiri saat ini di Old Trafford masih belum jelas. Tadinya mau dipe­cat, tapi belum ada keputusan karena MU masih belum punya pengganti yang pas.

Padahal, eks pelatih Ajax Amsterdam itu berhasil menjadi juara Piala FA, tapi hal itu tidak menjamin masa depan Ten Hag akan aman.

Baca juga : Soal Tambang, Pemerintah Nggak Maksa Ormas Agama

Pasalnya, banyak alasan lain yang membuat Manchester United masih ingin memecat Ten Hag. Salah satunya adalah performa Setan Merah yang sangat meragukan sepanjang musim 2023-2024.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Rabu, 12 Juni 2024 dengan judul Ogah Nasibnya Digantung Seperti Ten Hag, Tuchel Tolak Setan Merah?

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.