Dark/Light Mode

Soal MotoGP, Dorna Masih Linglung

Selasa, 31 Maret 2020 05:38 WIB
Ajang MotoGP musim 2019. (Foto : Istimewa)
Ajang MotoGP musim 2019. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ajang balapan MotoGP masih belum jelas akibat wabah corona. Dorna Sport,  penyelenggara MotoGP putar otak menyelesaikan minimal 13 balapan pada tahun ini sesuai ketentuan yang dibuat Federasi Motor Internasional (FIM).

Target ini harus selesai agar tidak mengganggu perhelatan kompetisi musim depan. Beberapa ide pun dicetuskan. Seperti digelarnya dua balapan dalam satu seri di satu pekan seperti ajang World Superbike.

Baca juga : Polisi: Belum Lockdown, Jakarta Masih Social Distancing

Tujuan memadatkan jadwal ini agar bisa menyelesaikan kompetisi tepat waktu. Ide ini mendapat dukungan dari pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi. Dia menyanggupinya.

“Dua balapan sekaligus seperti WorldSBK bisa menjadi terobosan yang bagus, kita lihat saja apa keputusan yang akan dibuat Dorna nanti,” kata Rossi.

Baca juga : Hamilton : Segera Isolasi Diri, Jangan Egois!

Berbeda dengan sang juara bertahan Marc Marquez yang tidak sependapat. Menurutnya, kondisi ideal adalah satu balapan dalam satu pekan. “Hal pertama yang harus dilakukan saat ini adalah kembali ke kondisi normal,” tutur Marquez dikutio Crash. 

Dorna masih membahas kapan MotoGP akan digelar sambil terua menunggu perkembangan wabah Covid-19. Pekan depan diharapkan ada keputusannya. [MHS]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.