Dark/Light Mode

PSSI: Klub-klub Luar Jawa Setuju Liga 1 2020 Terpusat di Yogyakarta

Selasa, 30 Juni 2020 22:15 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. (Foto: PSSI)
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. (Foto: PSSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Yogyakarta dipastikan akan menjadi lokasi bagi tim-tim luar pulau Jawa untuk lanjutan Kompetisi Liga 1. Wacana tersebut telah disetujui oleh beberapa klub luar Jawa itu. Hal itu disampaikan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Itu rencananya memang ke sana (Yogyakarta, red). Beberapa klub dari luar Pulau Jawa sudah setuju," ungkap Iriawan saat ditemui di Kantor PSSI, Selasa (30/6).

Tapi Iriawan mengaku, masih akan melanjutkan komunikasi terkait dengan transportasi tim-tim tersebut apabila harus ke Yogyakarta. Ia mencontohkan, beberapa penerbangan dari luar Jawa ke Jawa masih minim, salah satunya dari Papua. 

Baca juga : BNI Lanjutkan Program 30.000 Swab Test Gratis di Yogyakarta

"Akan kami komunikasikan karena berkaitan dengan transportasi, seperti dari Papua sekarang masih minim. Mudah-mudahan dalam dua-tiga bulan de depan, penerbangan sudah menggeliat kembali," tuturnya.

Sebagai persiapan untuk mewujudkan wacana itu, pria yang akran disapa Iwan Bule tersebut mengaku sedang berkomunikasi dengan beberapa pemilik hotel di Yogyakarta. Ia pun menegaskan, bahwa ada pemilik hotel yang siap membantu untuk kelancaran kompetisi ini.

Sementara itu, operator kompetisi Liga 1 2020 dan Liga 2 2020, PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyambut positif putusan PSSI tersebut.

Baca juga : Terawan Setujui Penerapan PSBB di Jakarta

“SK bernomor SKEP/53/VI/2020 itu akan menjadi landasan kami untuk menentukan Langkah-langkah berikutnya,” jelas Akhmad Hadian Lukita, Direktur Utama PT LIB.

Sebelumnya, PT LIB sudah membuat dua opsi terkait kelanjutan kompetisi musim 2020. Seperti yang diinformasikan pekan lalu, dua kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia itu dijadwalkan akan dimulai pada September atau Oktober 2020.

“Kerangka secara umum sudah kami buat dan kini tinggal menyesuaikan dengan surat keputusan tersebut. Lebih lanjut, kami juga merancang semuanya dan menyelaraskan dengan situasi dan kondisi saat ini,” pungkas Akhmad Hadian. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.