Dark/Light Mode

Kasus Corona Masih Tinggi, Kyrgios Kecam Pelaksanaan US Open

Senin, 3 Agustus 2020 13:40 WIB
Petenis Australia, Nick Kyrgios. (Foto : Istimewa)
Petenis Australia, Nick Kyrgios. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Petenis Australia Nick Kyrgios mengecam pelaksanaan US Open dan turnamen tur Eropa pada akhir Agustus mendatang. Dinilai menari-nari di atas kesengsaraan para korban Covid-19.

Kyrgios dipastikan asben di ajang US Open pada 31 Agustus sampai 4 September 2020. Dia mengikuti jejak rekannya, Ashleig Barty yang juga memutuskan tak akan ikut.

Baca juga : Warga DKI Protes, Ganjil Genap Kok Diberlakukan

"Anda tak bisa berdansa di atas meja dengan uang yang diraih selama tur Eropa,” kata Kyrgios kepada Reuters, Minggu (2/8).

Petenis berusia 25 tahun itu juga mengritik para pemain yang ikit dan mengimbau para petenis dunia yang bakal tampil di turnamen Grand Slam US Open agar disiplin menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Baca juga : Kasus Suap-Gratifikasi MA, KPK Periksa 2 Hakim

“Kepada para petenis, kalian harus bertindak untuk kepentingan sesama  Tak peduli dengan peringkat duniamu atau berapa banyak uang yang kamu punya. Bertindaklah dengan penuh tanggung jawab.”

Demikian juga dengan penyelenggaraan turnamen ekshibisi, ia mengimbau agar tak hanya memikirkan soal keuntungan. ““Bertindaklah dengan tanggung jawab,” tegasnya. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.