Dark/Light Mode

PSG Vs Bayern Munchen, Mbappe Bersiap Cetak Sejarah

Minggu, 23 Agustus 2020 11:15 WIB
Bintang PSG Kylian Mbappe. (Foto : Istimewa)
Bintang PSG Kylian Mbappe. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Bintang sepakbola asal Prancis, Kylian Mbappe bersiap mencetak sejarah di ajang Liga Champions bersama klub Paris Saint Germain (PSG].

"Saya selalu bilang ingin berada dalam catatan sejarah sepak bola Prancis. Besok adalah kesempatan lain untuk melakukan itu," ujar Mbappe kepada Reuters, Munggu (23/8).

Baca juga : PSG Vs Bayern Munchen, Memori Di Maria di Estadio Da Luz

Mbappe dipastikan menjadi bagian inti ketika PSG tampil di final Liga Champions melawan Bayern Muenchen di Stadion da Luz, Lisbon, Portugal, Senin (24/8) dini hari WIB.

Masih berusia 21 tahun, Mbappe memang sudah punya sederet catatan gemilang di dunia sepak bola, termasuk mencetak gol di semifinal Liga Champions untuk Monaco dalam usia 18 tahun serta mencetak gol demi membantu Prancis juara Piala Dunia 2018 lalu dalam usia 19 tahun.

Baca juga : Bayern Muenchen Vs PSG, Die Roten Ngejar Rekor Treble Winners

"Tentu akan menjadi capaian menyenangkan bisa menjuarai Liga Champions bersama klub Prancis. Itu adalah misi saya sejak bergabung dengan PSG," ujarnya menambahkan.

Mbappe sudah mencetak lima gol dan lima assist untuk PSG di Liga Champions musim ini, tentu kontribusinya dibutuhkan pasukan Les Rouge et Bleu demi mewujudkan mimpi pertama kalinya memboyong trofi Si Kuping Besar. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.