Dark/Light Mode

Imbangi Thailand, Evan Dimas Cs Pede Lawan Vietnam

Jumat, 4 Juni 2021 15:03 WIB
Selebrasi Evan Dimas dkk usai menahan imbang Thailand. (Foto : PSSI)
Selebrasi Evan Dimas dkk usai menahan imbang Thailand. (Foto : PSSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hasil imbang melawan Thailand 2-2 di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 memotivasi Evan Dimas Cs saat menghadapi Vietnam pada Jumat (11/6) mendatang.

Berlaga di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis (4/6), dua gol skuad Garuda dicetak oleh Kadek Agung pada menit ke’38, dan Evan Dimas menit 59’. Dengan hasil ini Indonesia akhirnya meraih poin pertama di Grup G.

Pada laga selanjutnya, Indonesia bakal meladeni Vietnam pada 7 Juni di Stadion yang sama. Setelah itu pada 11 Juni menghadapi tuan rumah Uni Emirat Arab (UEA) di Stadion Zabeel, Dubai.

Baca juga : Tahan Thailand 2-2, Evan Dimas Jadi Penyelamat Garuda

Ean Dimas mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas dukungannya kepada timnas dan dirinya dapat bermain penuh serta mencetak gol.

"Kita tadi di dalam lapangan sangat bekerja keras, saya mungkin tidak akan bisa menjadi man of the match kalau tidak ada bantuan dari pelatih, ataupun teman-teman yang lain. Tapi kita jangan terlalu berpuas, karena masih ada dua pertandingan lagi, kita harus fokus menatap kedepan," katanya.

Laga lawan Vietnam, Evan tetap mohon doa masyarakat Indonesia. "Memang tadi bukan laga yang mudah, tapi saya sangat berterima kasih juga kepada masyarakat Indonesia, yang selalu mendoakan. Semoga di pertandingan selanjutnya, kita semakin baik dan bisa memberikan hasil yang maksimal," tambah Evan.

Baca juga : KF Diagnostika Lakukan Vaksinasi Pada Karyawan DanamonĀ 

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengapresiasi hasil imbang melawan Thailand. Ia juga menilai pemain sudah bekerja keras.

“Tentu hasil ini harus kita syukuri. Pemain timnas Indonesia yang didominasi pemain-muda mampu bermain dengan penuh semangat dan ini modal bagus untuk menghadapi laga selanjutnya melawan Vietnam dan Uni Emirat Arab” kata Iriawan.

“Saya hampir setiap hari terus memberikan semangat kepada pemain, pelatih dan ofisial untuk terus berjuang demi Merah Putih selama di Dubai. Semoga pada laga selanjutnya Indonesia mampu meraih hasil yang maksimal,” tambahnya. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.