Dark/Light Mode

Rashford: Saya Minta Maaf Mengecewakan Semua Tim

Selasa, 13 Juli 2021 09:36 WIB
Marcus Rashford usai gagal mencetak gol saat adu penalti Inggris Vs Italia. (Foto : Istimewa)
Marcus Rashford usai gagal mencetak gol saat adu penalti Inggris Vs Italia. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Marcus Rashford jadi sorotan usai berakhir Piala Eropa. Dia dianggap biang kerok kekalahan Inggris dan jadi korban rasial. Rashford minta maaf karena gagal mencetak penalti, tapi mengecam tindakan rasis.

Rashford bersama Jadon Sancho dan Bukayo Saka diturunkan sebagai pemain pengganti dan semuanya gagal mengeksekusi tendangan penalti saat kalah adu penalti 3-2.

Baca juga : Morata Masih Dihantui Ancaman Pembunuhan

Rashford dibully di media sosial karena dianggap otak kegagalan. "Saya merasa seolah-olah saya mengecewakan rekan-rekan satu tim saya. Saya merasa seolah-olah saya mengecewakan semua orang," kata Rashford dilansir Reuters, Selasa (13/7).

Pelecehan rasis mendorong penyelidikan polisi dan kecaman luas dari kapten dan manajer Inggris, keluarga kerajaan, para pemimpin agama dan politisi.

Baca juga : Polri Minta Masyarakat Hentikan Debat Kusir Soal Covid

"Saya seharian bisa menerima kritik atas penampilan saya, penalti saya tidak cukup baik, seharusnya masuk, tetapi saya tidak akan pernah meminta maaf atas siapa saya dan dari mana saya berasal," tulis striker Manchester United berusia 23.

Inggris mengincar trofi besar pertama mereka sejak mengangkat Piala Dunia di Wembley pada 1966 tetapi kalah dalam adu penalti setelah pertandingan berakhir 1-1 setelah perpanjangan waktu.

Baca juga : Akhirnya Jadian Dengan Holland

"Final. 55 tahun. 1 penalti. Sejarah. Yang bisa saya katakan hanyalah minta maaf. Saya tadinya berharap segalanya berjalan lain," sambung Rahsford. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.